Sukses

Klasemen MotoGP 2023 Usai Balapan di India: Rebut Posisi Dua, Jorge Martin Dekati Francesco Bagnaia

Jorge Martin makin dekati posisi Francesco Bagnaia usai MotoGP India. Dia kini hanya terpaut 13 poin dari pembalap Ducati Lenovo itu.

Liputan6.com, Jakarta Pembalap Pramac Ducati Jorge Martin berhasil merebut podium dua di MotoGP India yang berlangsung di sirkuit Buddh International, Minggu (24/9/2023). Posisi dua ini membuat Martin mengoleksi tambahan poin 20 pada balapan yang dimenangi embalap Mooney VR46 Ducati, Marco Bezzecchi itu.

Jorge Martin makin dekati Francesco Bagnaia di klasemen MotoGP 2023. Soalnya, Bagnaia gagal finis usai crash di lap 15 sehingga tidak mendapatkan poin.

Kini, Jorge Martin hanya terpaut 13 poin dari Francesco Bagnaia. Ini menyiratkan persaingan juara MotoGP 2023 makin ketat saja karena masih menyisakan banyak balapan.

Jalannya Lomba

Francesco Bagnaia berhasil menyalip Bezzecchi saat start dan memimpin di lap pertama. Namun Bezzecchi kembali salip kembali Bagnaia saat memasuki lap 2.

Memasuki lap 5, Jorge Martin berhasil lewati Bagnaia di posisi dua. Sedangkan Marco Bezzecchi berhasil membuat jarak sampai 2,145 detik.

Marc Marquez yang sempat mendekati Bagnaia di posisi ketiga mengalami crash di tikungan 1 lap 6. Untung saja Marquez masih bisa melanjutkan balapan.

Memasuki lap 8, Marco Bezzecchi makin tak terkejar. Dia berhasil membuat jarak 3,492 detik dari posisi 2 Jorge Martin pada balapan di MotoGP India.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

10 Lap Terakhir di MotoGP India

Masuki 10 lap terakhir, Bezzecchi makin menggila. Dia makin menjauh dengan jarak 4,348 detik dari para rival.

Sedangkan Fabio Quartararo berjarak 1,434 detik dari podium ketiga yang masih dihuni Francesco Bagnaia. Sementara Marquez merangkak dari posisi bawah menuju posisi ke-13 usai crash.

Bagnaia akhirnya berhasil melewati Jorge Martin di posisi dua pada lap ke-13. Sedangkan Bezzecchi melenggang jauh dengan keunggulan 5,147 detik.

Usai melewati Jorge Martin, Bagnaia harus rela kehilangan poin. Dia mengalami crash di lap ke-15.

Ini membuat dia kehilangan poin penting dalam perburuan gelar juara. Posisi dua kembali direbut oleh Jorge Martin dan Fabio Quartararo otomatis rebut podium.

Posisi podium sulit diubah lagi hingga lap ke-20. Bezzecchi tetap di posisi pertama, sedangkan Jorge Martin di posisi kedua dan Quartararo ketiga. Klasemen pembalap selengkapnya bisa didapatkan di halaman berikutnya.

 

3 dari 4 halaman

Klasemen MotoGP 2023 Usai Balapan di India

 

Posisi-Perubahan-Pembalap-Negara-Tim- (Motor)-Poin

1 = Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23) 292

2 = Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23) 279 (-13)

3 = Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) 248 (-44)

4 = Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) 192 (-100)

5 = Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP23) 160 (-132)

6 = Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23) 157 (-135)

7 ^1 Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP23) 138 (-154)

8 ˅1 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) 135 (-157)

9 ^1 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16) 109 (-183)

10 ˅1 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22) 108 (-184)

11 = Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 105 (-187)

12 = Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 77 (-215)

13 = Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22) 69 (-223)

14 = Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)* 58 (-234)

15 = Alex Rins SPA LCR Honda (RC213V) 47 (-245)

16 ^1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 45 (-247)

17 ˅1 Fabio di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22) 43 (-249)

18 = Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 40 (-252)

19 = Dani Pedrosa SPA Red Bull KTM (RC16) 32 (-260)

20 ^1 Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22) 29 (-263)

21 ˅1 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23) 25 (-267)

22 ^4 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V) 16 (-276)

23 ^1 Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16) 11 (-281)

24 ˅2 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP23) 9 (-283)

25 ˅2 Jonas Folger GER KTM Test Rider (RC16) 9 (-283)

26 ^2 Stefan Bradl GER LCR Honda (RC213V) 6 (-286)

27 ˅2 Michele Pirro ITA Ducati Lenovo (GP23) 5 (-287)

28 ˅1 Danilo Petrucci ITA Ducati Lenovo (GP23) 5 (-287)

 

4 dari 4 halaman

Hasil MotoGP India di Sirkuit Buddh International

 

Posisi-Pembalap-Negara-Tim (Motor)

1 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)

2 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23)

3 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)

4 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)

5 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)

6 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23)

7 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)

8 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP23)

9 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)

10 Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22)

11 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)

12 Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22)

13 Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16)

14 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)

15 Stefan Bradl GER LCR Honda (RC213V)

16 Michele Pirro ITA Ducati Lenovo (GP23)

Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22)

Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23)

Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP23)

Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)*

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.