Sukses

Bocoran Tanggal Debut Romeo Lavia di Chelsea Terungkap

Romeo Lavia selangkah lagi menjadi milik Chelsea. Pemain berusia 19 tahun itu kabarnya telah melewati tes medis, dengan prediksi tanggal debutnya bersama The Blues juga sudah terungkap.

Liputan6.com, Jakarta Romeo Lavia selangkah lagi menjadi milik Chelsea. Pemain berusia 19 tahun itu kabarnya telah melewati tes medis, dengan prediksi tanggal debutnya bersama The Blues juga sudah terungkap.

Seperti diketahui, nama Romeo Lavia memang santer dikaitkan dengan pintu keluar Southampton sejak beberapa waktu terakhir. Ia diincar oleh dua klub raksasa Liga Inggris, Chelsea dan Liverpool, untuk memperkuat lini tengah skuad memasuki musim 2023/2024.

Liverpool semula digadang-gadang sebagai tim terdepan yang berpotensi mengamankan tanda tangan Lavia. Pasalnya, klub besutan Jurgen Klopp lebih dulu menyetujui biaya transfer 60 juta poundsterling dengan The Saints.

Akan tetapi, Chelsea mendadak berhasil menyerobot kesepakatan Liverpool untuk Romeo Lavia, setelah pemain asal Belgia diisukan lebih tertarik hijrah ke Stamford Bridge dibanding Anfield.

Laporan Metro mengungkap Romeo Lavia punya alasan khusus di balik keengganannya bergabung dengan skuad asuhan Klopp. Mantan penggawa Manchester City itu rupanya merasa dia bakal menjadi pilihan kedua di The Reds.

Alhasil, Lavia memilih mengabaikan ketertarikan Liverpool serta mengikuti jejak Moises Caicedo yang sudah lebih dulu meneken kontrak bersama Chelsea, meski sempat diincar The Reds di bursa transfer musim panas 2023.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Romeo Lavia Sudah Jalani Tes Medis dan Segera Debut di Chelsea

Proses kepindahan Romeo Lavia menuju Chelsea berjalan cukup cepat. Gelandang Belgia bahkan sudah muncul di tempat latihan The Blues, Chelsea FC Cobham Training Ground, untuk menyelesaikan tes medis pada Rabu (16/8/2023) waktu setempat.

Lavia pun diprediksi tak bakal butuh waktu lama untuk menjalani debutnya bersama tim racikan Mauricio Pochettino.

Laporan Metro mengeklaim pemain berusia 19 tahun berpotensi diturunkan bersama Caicedo saat Chelsea bertandang ke markas West Ham dalam laga lanjutan Liga Inggris di London Stadium pada Minggu (20/8/2023) pukul 22.30 WIB.

Sebagai informasi, The Blues sejatinya masih punya PR mendaftarkan Romeo Lavia setidaknya pada Jumat (18/8/2023) siang waktu setempat. Namun, Chelsea berada di jalur untuk menyelesaikan kewajiiban tersebut tepat waktu.

3 dari 4 halaman

Liverpool Sudah Temukan Alternatif

Di sisi lain, Liverpool yang secara berturut-turut dibuang Moises Caicedo dan Romeo Lavia kabarnya sudah menemukan gelandang alternatif untuk direkrut di bursa transfer musim panas 2023.

Kabar mengungkap The Reds kini mengalihkan perhatian pada pemain asal Asia Wataru Endo. Klub besutan Jurgen Klopp konon juga sudah mengambil langkah signifikan dengan meluncurkan tawaran bagi penggawa VfB Stuttgart yang membela Timnas Jepang itu.

Isu ketertarikan Liverpool terhadap Wataru Endo juga telah dikonfirmasi oleh pakar transfer Fabrizio Romano melalui cuitannya di Twitter.

"Eksklusif: Liverpool mengajukan tawaran resmi untuk mengontrak gelandang Jepang Wataru Endo secara permanen," tulis Romano dalam unggahannya di Twitter pada Kamis (17/8/2023).

"Negosiasi sedang berjalan dengan Stuttgart (klub Wataru Endo), sang pemain menginginkan kepindahan tersebut lantaran hal ini merupakan kesempatan terbesar dalam kariernya," sambung dia.

4 dari 4 halaman

Klasemen Sementara Premier League 2023/2024

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.