Sukses

Klien Diincar Manchester United, Agen Pemain Beri Jawaban Mengejutkan

Agen pemain LaLiga buka suara soal ketertarikan MU terhadap kliennya. Jawabannya sungguh membuat MU kecewa.

Liputan6.com, Jakarta- Bintang muda Real Madrid Eduardo Camavinga cukup santer dikaitkan dengan Manchester United dalam sebulan terakhir. MU melirik Camavinga untuk direkrut pada bursa transfer musim panas 2023 demi memperkuat lini tengahnya.

Ketertarikan MU terhadap Eduardo Camavinga muncul atas saran dari gelandang bertahan Casemiro. Pemain asal Brasil itu konon meminta MU mendatangkan Camavinga saja bila ingin merekrut tambahan gelandang di bursa transfer musim panas 2023.

Casemiro sangat mengenal Camavinga karena pernah bermain bersama di Real Madrid. Eks pemain Porto itu menaruh kepercayaan besar kepada pemain 20 tahun itu bisa menjadi pemain hebat di masa mendatang.

Kebetulan Camavinga juga dilaporkan tidak terlalu bahagia di Real Madrid. Camavinga kecewa karena tak dimainkan di posisi aslinya sebagai gelandang box to box. Pemuda Prancis itu akhir-akhir ini kerap ditempatkan sebagai bek kiri.

Di lini tengah Real Madrid, Camavinga masih kalah bersaing dengan Federico Valverde, Luka Modric, Toni Kroos, Dani Ceballos hingga Aurelien Tchouameni.

Agen Camavinga, Jonathan Barnett, akhirnya buka suara soal rumor kepindahan ke MU. Jonathan memberi kabar buruk bagi MU. Camavinga diklaim tidak mau pindah ke klub lain dan ingin lama di Santiago Bernabeu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Komentar Agen Bintang Muda LaLiga

"Dia tidak pernah berpikir untuk bermain di tim lain dan Real Madrid tidak akan membiarkannya pergi. Dia akan menjadi salah satu bintang Real Madrid di masa depan, jadi mengapa pergi?"

"Saya tahu bahwa Real Madrid mencintainya dengan cara supernatural dan dia adalah orang yang hebat, orang yang fantastis dan dia memiliki keluarga yang luar biasa, jadi senang menjadi agennya," lanjut Barnett kepada Goal Internasional.

3 dari 4 halaman

MU Perlu Tambahan Gelandang

Gelandang tengah memang menjadi salah satu sektor yang ingin coba diperbaiki manajer MU Erik ten Hag. Dia merasa perlu stok pemain gelandang berkualitas agar tidak tergantung pada trio Casemiro, Christian Eriksen dan Bruno Fernandes.

MU akan merekrut setidaknya satu gelandang baru yang menjadi uprade dari Scott McTominay. Pemain asal Skotlandia itu kabarnya akan dijual. Newcastle United berminat merekrut McTominay.

4 dari 4 halaman

Klasemen

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.