Sukses

Jadwal Lengkap Timnas Portugal di Piala Dunia Qatar 2022

Jadwal Timnas Portugal di Piala Dunia 2022 usai lolos dari final play-off kualifikasi. Mereka akan bergabung grup H bersama Uruguay, Ghana, dan Korea Selatan.

Liputan6.com, Jakarta Portugal akhirnya lolos kembali ke Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung di Qatar mulai 21 November hingga 18 Desember mendatang. Langkah Cristiano Ronaldo Cs tak mudah karena harus melewati babak play-off terlebih dahulu.

Timnas Portugal menempati Grup H pada pargelaran Piala Dunia Qatar 2022. Mereka bergabung bersama Ghana, Uruguay, dan Korea Selatan.

Di babak kualifikasi, Tim berjuluk Selecao tak mudah untuk lolos ke Piala Dunia 2022. Sebab, mereka finis di urutan kedua di bawah Serbia. Timnas Portugal tergabung di Grup A bersama Serbia, Irlandia, Luxemburg, dan Azerbaijan.

Dari delapan pertandingan di masa kualifikasi, Portugal mencatatkan lima kemenangan, dua imbang, dan satu kekalahan. Mereka menyelesaikan fase grup dengan raihan 17 poin, selisih tiga angka dengan Serbia.

Pada babak semi-final play-off Portugal bertemu dengan Turki dan menang 3-1. Kegagalan Burak Yilmaz dalam mengeksekusi penalti di menit-menit akhir turut membantu Portugal lolos ke Qatar.

Kemudian pada babak final play-off Portugal mengalahkan Makedonia Utara 2-0 berkat dua gol dari Bruno Fernandes. Kemenangan ini cukup untuk meloloskan Ronaldo dan kawan-kawan ke Qatar 2022.

Kapten Portugal Cristiano Ronaldo merasa timnya pantas mendapat satu tempat di Piala Dunia Qatar 2022.

“Tujuan tercapai, kami berada di Piala Dunia Qatar. Kami berada di tempat yang sepantasnya,” ujar Ronaldo dilansir dari Instagram pribadinya.

“Terima Kasih kepada semua orang Portugis atas dukungan yang tak kenal lelah. Forca Portugal,” Ronaldo menambahkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pemain Bintang - Cristiano Ronaldo

Telepas dari performa serta drama transfernya di awal musim ini. Siapa yang tidak kenal dengan Cristiano Ronaldo. Pemain ini sempat disebut-sebut sebagai pesepak bola terbaik di dunia bersama Lionel Messi.

Tidak banyak harus dijelaskan soal pemain yang satu ini karena publik seantero dunia sudah mengetahui betapa hebatnya kualitas seorang Cristiano Ronaldo. Ia merupakan salah satu pesepak bola terbaik dalam sejarah sepak bola. Berbagai gelar individu maupun tim telah ia menangkan.

Ronaldo telah memenangkan lima gelar Ballon d'Or (2008, 2013, 2014, 2016, 2017) dan lima gelar Liga Champions (2007-2008, 2013–2014, 2015–2016, 2016–2017, 2017–2018). Bersama Portugal, dua gelar bergengsi juga telah ia menangkan, yakni Euro 2016 dan UEFA Nations League 2018-2019.

Di usianya yang sudah menginjak 37 tahun, Ronaldo membuktikan bahwa dirinya masih bisa bersaing di level teratas. Hanya tinggal Piala Dunia yang menjadi gelar yang belum mengisi trofi gelarnya.

3 dari 4 halaman

Pot Grup Piala Dunia 2022

Grup A: Qatar, Ekuador, Senegal, Belanda

Grup B: Inggris, Iran, Amerika Serikat, Wales

Grup C: Argentina, Arab Saudi, Meksiko, Polandia

Grup D: Prancis, Australia, Denmark, Tunisia

Grup E: Spanyol, Kosta Rika, Jerman, Jepang

Grup F: Belgia, Kanada, Maroko, Kroasia

Grup G: Brazil, Serbia, Swiss, Kamerun

Grup H: Portugal, Ghana, Uruguay, Korea Selatan

4 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan Portugal

Kamis, 24 November 2022

23.00 WIB: Portugal vs Ghana di Stadium 974

Selasa, 29 November 2022

02:00 WIB: Portugal vs Uruguay di Lusail Iconic Stadium

Jumat, 2 Desember 2022

22.00 WIB: Portugal vs Korea Selatan di Education City Stadium

Baca :

Jadwal lengkap, Hasil Klasemen, dan Top Skor Piala Dunia Qatar 2022

Berita Klasemen grup g kualifikasi piala dunia 2022

negara eropa yang lolos piala dunia 2022

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini