Sukses

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022: Swedia vs Spanyol

Spanyol bakal menghadapi ujian berat untuk mempertahankan puncak klasemen grup B di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.

Liputan6.com, Jakarta Kualifikasi Piala Dunia 2022 bakal berlangsung selama dua pekan ini. Seluruh anggota FIFA akan bertarung memperebutkan tiket lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar yang dihelat pada November 2022.

Duel Spanyol melawan Swedia salah satu laga menarik yang pantas ditunggu di kualifikasi Piala Dunia Qatar nanti. Spanyol yang tergabung di grup B wajib menang untuk menjaga peluang lolos.

Apalagi poin Spanyol cukup berdekatan atau terpaut 1 poin saja dari Swedia. Swedia pun baru memainkan dua laga sehingga peluang untuk menyalip Spanyol cukup besar.

Selain duel Swedia vs Spanyol, masih ada sederet laga menarik lainnya. Italia, sang juara Piala Eropa 2020 misalnya bakal menjamu Bulgaria di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa nanti.

Ada juga Inggris yang bakal bertandang ke Budapest Hongaria. Tergabung di grup A, Inggris bersaing ketat di klasemen kualifikasi Piala Dunia 2022.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Jadwal Lengkap

Kamis, 2 September 2021

23.00 WIB Georgia vs Kosovo

Jumat, 3 September 2021

01.45 WIB Swedia vs Spanyol

01.45 WIB Italia vs Bulgaria

01.45 WIB Lithuania vs Irlandia Utara

01.45 WIB Republik Ceko vs Belarusia

01.45 WIB Estonia vs Belgia

01.45 WIB Andorra vs San Marino

 

3 dari 3 halaman

Jadwal Lengkap

 

Jumat, 3 September 2021

01.45 WIB Hongaria vs Inggris

01.45 WIB Polandia vs Albania

01.45 WIB Islandia vs Rumania

01.45 WIB Liechtenstein vs Jerman

01.45 WIB Makedonia vs Armenia

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.