Sukses

Kylian Mbappe Beri Sinyal Soal Masa Depannya di PSG

Kylian Mbappe mengisyaratkan kemungkinan mengakhiri kariernya di Paris. Kontrak Mbappe dengan PSG akan berakhir musim panas 2022.

Liputan6.com, Paris - Kylian Mbappe baru saja mengirim sinyal tentang masa depannya bersama Paris Saint-Germain atau PSG. Striker Timnas Prancis ini telah menjadi pembicaraan di sepak bola Eropa karena hubungannya dengan Real Madrid.

Saat tiba di PSG pada 2017 lalu, Kylian Mbappe dijanjikan bisa hengkang ketika kontraknya berakhir. Sekadar informasi, komitmen Mbappe dengan klub kaya Prancis tersebut bakal berakhir pada musim panas 2022.

Namun, pemain berusia 22 tahun itu bisa mulai bernegosiasi dengan klub mana pun yang diinginkan setahun sebelumnya. Karena itu, klub-klub di Eropa, termasuk Real Madrid, yang akan berebut untuk merekrutnya.

Tapi, sepertinya dewan direksi PSG sukses meyakinkan pemenang Piala Dunia 2018 bersama Timnas Prancis itu untuk melanjutkan proyek yang menarik. Bahkan, Mbappe mengisyaratkan kemungkinan mengakhiri kariernya di Paris.

 

Saksikan Video Kylian Mbappe di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pernyataan Mbappe

Mbappe pun memberi penjelasan soal masa depannya usaik kemenangan PSG 4-0 atas Montepellier, Sabtu (23/1/2021) dini hari WIB. "Saya sedang memikirkannya," katanya kepada Telefoot.

"Jika saya menandatangani (perpanjangan kontak), itu untuk menginvestasikan diri saya dalam jangka panjang di PSG!"

Saya sangat senang di sini. Saya tahu bahwa kita harus segera membuat pilihan. Kami sedang berbicara dengan klub," ucap Mbappe menambahkan.

"Saya mengatakan saya juga merenungkannya. Karena, menurut saya, itu adalah tanda tangan, bahwa jika saya menandatangani, saya akan menginvestasikan diri saya untuk jangka panjang di PSG. Saya sangat senang disini Saya selalu sangat bahagia di sini. Fans dan klub selalu membantu saya."

 

3 dari 4 halaman

Segera buat keputusan

"Dan saya akan selalu berterima kasih kepada klub. Saya ingin memikirkan tentang apa yang ingin saya lakukan di tahun-tahun mendatang, di mana saya ingin berada dan sekarang saya akan merenungkannya," ujar Mbappe.

"Saya pikir ya, saya harus segera membuat keputusan. Tetapi untuk saat ini saya sedang berpikir keras. Jika saya mendapatkan jawabannya hari ini, saya akan memberikannya. Ini bukanlah keinginan untuk menghabiskan waktu, ini hanya untuk benar-benar berpikir."

"Saya tidak ingin menandatangani kontrak dan satu tahun kemudian mengatakan saya ingin pergi karena saya tidak ingin menandatanganinya. Jika saya tanda tangani, itu tetap. Itulah mengapa itu membutuhkan pemikiran," pungkas pemain yang telah membawa PSG juara Ligue 1 tiga kali.

4 dari 4 halaman

Klasemen Ligue 1

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.