Sukses

Dapat Dukungan dari Amir Khan, Kell Brook Kehilangan Kata-Kata

Amir Khan berharap yang terbaik bagi pertarungan Kell Brook melawan Terence Crawford.

Liputan6.com, Jakarta Komentar mengejutkan dilontarkan petinju Inggris, Amir Khan, mengenai rival senegaranya, Kell Brook. Kerap terlibat perang kata-kata, Khan tiba-tiba berbalik memberi dukungan kepada Brook. 

Meski sama-sama dari Inggris, Amir Khan dan Brook selama ini memang dikenal tidak akur. Keduanya kerap terlibat 'cekcok' meski sayangnya tidak satupun yang harus diselesaikan di atas ring tinju.  

Brrook rencananya bakal bertarung melawan pemegang sabuk juara kelas welter versi WBO, Terence Crawford, akhir pekan ini. Dan Amir Khan secara mengejutkan, justru memberi dukungan kepada Brook. 

"Saya berharap semoga Kell memberikan yang terbaik dalam pertarungannya," kata Khan dalam wawancara jarak jauh dengan Seconds Out Boxing. 

"Dia bisa melakukan itu. Kell adalah petarung yang hebat dan saya selalu menghormatinya. Sebagai sesama warga Inggris, kami harus saling mendukung. Meskipun kami tidak saling berhadapan, saya tetap mendukungnya," beber petinju berusia 33 tahun itu menambahkan. 

 

Saksikan juga video menarik di bawah ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Komentar Netizen

Berbagai komentar bermunculan menanggapi pernyataan Khan soal Brook.  Sebagian mendukung, namun tidak sedikit yang memandang sinis terhadap dukungan yang diberikan Khan. 

"Sportif Khan, sebagai warga Inggris Anda memang harus mendukung rekan senegaramu," tulis akun resmi Boxing Daily. 

"Satu-satunya tujuan dukungan Khan adalah bertemu Brook setelah dia menang," tulis Elton Joe Box.

"Khan dan Brook sama-sama sudah tua. Sekarang sudah tidak relevan," balas netizen lainnya, Sando.

 

3 dari 4 halaman

Tanggapan Kell Brook

Sementara itu, Brook seakan kehilangan kata-kata mendengar dukungan Khan. Dalam jumpa pers yang digelar secara daring, petinju berusia 34 tahun itu mengaku tidak ambil pusing dengan hal itu. 

"Saya tidak tahu harus berkata apa," kata Brook seperti dilansir dari Boxing Scene.

“Anda tahu, dia berubah pikiran satu hari ke hari berikutnya. Itu adalah pesan yang positif. Saya tidak bisa mengatakan hal negatif. Tapi saya tidak fokus pada apa yang orang katakan karena, Anda tahu, kebanyakan dari mereka negatif. [Saya tidak peduli selain] apa yang instruksi tim dan pekerjaan apa yang harus kami lakukan, dan itu jadi kemenangan pada Sabtu malam. Jadi, itu yang utama."

 

4 dari 4 halaman

Mantan Lawan Khan

Brook bakal berhadapan dengan Crawford di MGM Arena, Nevada, Amerika Serikat. Crawford merupakan petinju yang sebelumnya memukul KO Amir Khan pada pertarungan tahun lalu. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.