Sukses

Ketua PSSI Ingin Timnas Indonesia U-16 Raih Prestasi di Piala AFC

Timnas Indonesia U-16 akan mengikuti Piala AFC U-16 2020 pada akhir tahun nanti.

Jakarta Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, gembira dengan pemusatan latihan (training centre) Timnas Indonesia U-16 secara normal di tengah pandemi virus corona. Pria yang akrab dipanggil Iwan Bule itu berterima kasih terhadap seluruh pihak yang membantu PSSI.

Timnas Indonesia U-16 telah memulai latihan pertama dalam pemusatan latihan (training centre) pada Senin (6/7/2020) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Pelatnas ini digelar dalam rangka persiapan menuju Piala AFC U-16 2020.

"Alhamdulillah TC hari pertama berjalan lancar serta pemain dan ofisial Timnas Indonesia U-16 dalam kondisi sehat semuanya. Terima kasih kepada pemerintah kota Bekasi yang telah memberikan izin dan dukungan kepada PSSI dengan menggelar TC di Stadion Patriot Candrabhaga," Iriawan dinukil dari laman PSSI.

Iwan Bule, panggilan Iriawan, memastikan bahwa Timnas Indonesia U-16 akan kembali menjalankan pemeriksaan kesehatan berupa tes swab pada Selasa (7/7/2020). Sebelumnya, tim berjulukan Garuda Muda ini telah mengikuti tes rapid sehari sebelum latihan hari pertama.

"Kami juga akan melakukan tes swab pada pemain dan ofisial Timnas Indonesia U-16 pada Selasa besok. Hal ini sebagai upaya dukungan penuh PSSI kepada Timnas Indonesia U-16 demi kesehatan bersama," imbuh Iwan Bule.

Simak Video Timnas Indonesia Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Demi Piala AFC U-16 2020

Iwan Bule juga berencana untuk memantau langsung TC Timnas Indonesia U-16. Diharapkannya, dengan persiapan maksimal, Garuda Muda dapat berbicara banyak di Piala AFC U-16 2020.

"Saya berencana melihat langsung TC Timnas Indonesia U-16 tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan," imbuh Iwan Bule

"PSSI akan terus mendukung semua program dari tim pelatih Timnas U-16 demi raihan hasil terbaik di ajang Piala AFC U-16 2020 nantinya," jelas Iriawan.

Adapun, Timnas Indonesia U-16 tergabung di Grup D Piala AFC U-16 2020. Akan berlangsung di Bahrain pada akhir tahun nanti, Garuda Muda bakal menghadapi Jepang, Arab Saudi, dan China.

 

Disadur dari: Bola.com (penulis, Muhammad Adiyaksa/editor Wiwig Prayugi, published 7/7/2020)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.