Sukses

Real Madrid Vs Barcelona 0-3, Solari: Los Blancos Banyak Buang Peluang

Real Madrid gagal melaju ke final Copa del Rey usai kalah agregat 1-4 dari Barcelona.

Liputan6.com, Madrid - Pelatih Real Madrid, Santiago Solari, menyesali banyaknya peluang terbuang dalam laga semifinal leg kedua Copa del Rey kontra Barcelona di Santiago Bernabeu, Kamis (28/2/2019) dini hari WIB.

Real Madrid harus mengakui keunggulan Barcelona 0-3 sekaligus gagal melangkah ke final Copa del Rey. Los Blancos kalah agregat 1-4 dari tim asal Katalan tersebut.

Dalam laga itu, Solari menilai Real Madrid memperoleh banyak peluang, khususnya di babak pertama. Namun, Vinicius Junior dan Karim Benzema sama-sama melewatkan peluang tersebut.

Tiga gol kemenangan Barcelona ke gawang Los Blancos, dua di antaranya dicetak Luis Suarez. Sebiji gol lainnya tercipta karena aksi bunuh diri bek tuan rumah Raphael Varane.

"Sepak bola adalah tentang gol dan mengambil peluang kami ketika mereka datang," kata Solari, seperti dilansir Football Espana.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Gagal Cetak Gol

"Kami memiliki banyak peluang untuk mencetak gol dan mencapai final, tetapi kami tidak mengambilnya dan Barcelona melakukannya," ungkap pelatih berusia 42 tahun ini.

Akhir pekan nanti, Real Madrid akan kembali menjamu Barcelona, tapi kali ini di ajang La Liga Spanyol. Solari meminta para pemainnya untuk bereaksi usai kekalahan di Copa del Rey.

3 dari 3 halaman

Harus Bangkit

"Dalam sepak bola kamu harus bangkit kembali dengan cepat. Menang atau kalah, kami harus tetap fokus menjelang akhir pekan ini," papar pelatih asal Argentina ini.

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.