Sukses

Cuplikan Pesta Gol Liverpool ke Gawang Manchester City

Liverpool sudah unggul tiga gol di menit 31.

Liputan6.com, Jakarta Liverpool tampil cemerlang di leg pertama perempat final Liga Champions. The Reds menghajaar Manchester City tiga gol tanpa balas di Anfield, Kamis (5/4/2018) dinihari WIB.

Main di depan publik sendiri, Liverpool unggul cepat pada menit 12 lewat sontekan Mohamed Salah. Gol ini lahir akibat kesalahan Kyle Walker dalam menghalau bola. 

Delapan menit kemudian, Liverpool menggandakan skor. Tendangan jarak jauh Alex Oxlade Chamberlain memperdaya kiper City Ederson.

City makin menderita setelah Sadio Mane ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit 31. Mane menanduk umpan silang dari Salah.

Di babak kedua City mati-matian berusaha memperkecil ketertinggalan, namun usaha pasukan Josep Guardiola tak membuahkan hasil hingga akhir.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso
    Manchester City menjadi salah satu klub elite Liga Inggris dalam 1 dekade terakhir

    Manchester City

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions