Sukses

Real Madrid Pede Bajak Donnarumma dari AC Milan

Uang tak akan menjadi masalah bagi Real Madrid dalam upaya merekrut Donnarumma dari AC Milan.

Liputan6.com, Madrid - Kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma kini menjadi bahan rebutan banyak klub top. Itu setelah Donnarumma dipastikan tak memperpanjang kontraknya di San Siro yang berakhir pada Juni 2018.

Salah satu klub yang siap merekrut Donnarumma dari AC Milan adalah Real Madrid. Ketertarikan Los Blancos kepada kiper berusia 18 tahun itu memang sudah diketahui dalam beberapa bulan terakhir. Namun, kala itu belum ada pergerakan yang pasti.

Kini seiring keputusan Donnarumma yang enggan memperpanjang kontraknya dengan AC Milan, peluang Madrid pun semakin terbuka. Seperti dilansir Marca dan AS, Madrid dilaporkan siap percaya diri bisa merekrut Donnarumma di musim panas ini atau bebas transfer pada 2018.

Kebetulan, saat ini Real Madrid memang tengah fokus mencari kiper baru. Meski telah memiliki Keylor Navas, faktanya Presiden Florentino Perez menginginkan sosok bintang yang mengawal gawang timnya. Hal itu yang sempat membuat Perez dan Zinedine Zidane berseteru. Pasalnya, Zidane merasa Navas sudah layak mengawal gawang Los Galacticos.

Selain Donnarumma, mereka juga dikaitkan dengan Thibaut Courtois dan David De Gea. Kiper yang sebenarnya paling diinginkan Madrid adalah De Gea. Namun masalahnya, merayu Manchester United (MU) untuk melepas De Gea tak semudah membalikkan telapak tangan. Begitu juga dengan Chelsea yang tak ingin melepas Courtois.

Satu-satunya peluang besar yang tersedia adalah Donnarumma. Madrid hanya perlu melayangkan tawaran besar kepada AC Milan dan kontrak bernilai tinggi kepada kiper asal Italia yang diwakili agen Mino Raiola itu. Sebelumnya, Donnarumma menolak tawaran kontrak baru dengan upah 4,5 juta per musim yang disodorkan AC Milan.

Di sisi lain, keputusan Donnarumma yang menolak tawaran kontrak baru AC Milan membuat Milanisti geram. Mereka beramai-ramai menyebut Donnarumma sebagai pengkhianat. Bahkan mereka sengaja memanggil Donnarumma dengan sebutan Dollarumma yang menyindirnya sebagai mata duitan.

Simak video menarik berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.