Sukses

Usai Piala Presiden, Ini Pemain Asing Top Bidikan Persib

Persib masih membutuhkan seorang penyerang serba bisa di lapangan

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung meraih tempat ketiga Piala Presiden 2017.  Itu setelah tim Maung Bandung  menang 1-0 atas Semen Padang di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu 11 Maret 2017. Kemenangan Persib ditentukan gol semata wayang Atep.

Usai menyelesaikan kiprah di Piala Presiden 2017, pelatih Persib Djadjang Nurdjaman menegaskan timnya akan segera berbenah  untuk menyongsong kompetisi Liga I yang rencananya dimulai April 2017.

Menurut Djadjang, Persib masih memerlukan lagi pemain tambahan. Timnya, kata Djadjang, membutuhkan seorang penyerang serba bisa di lapangan. Pasalnya, striker utama mereka saat ini Sergio van Dijk berkutat dengan cedera.

"Kami memang butuh penyerang baru yang bisa berperan sebagai attacking midfielder," ujar Djadjang.

Kabarnya, Persib akan mencari pemain bintang asing untuk mengisi posisi tersebut.  "Namun semuanya masih wacana, belum ada pembicaraan serius," kata Djajang.

Djadjang sendiri mengaku Persib sudah pernah menjalin komunikasi dengan mantan bintang Barcelona, Ronaldinho. Namun kesepakatan tidak pernah terjalin karena pemain Brasil itu menjadi duta Barcelona.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Didier Drogba

Sebelumnya, nama Didier Drogba muncul dalam daftar pemain yang akan didatangkan Persib dalam waktu dekat. Itu karena pernyataan dari pihak Persib sendiri soal niat mereka merekrut pemain level dunia.

Meski belum menyebutkan nama, banyak yang meyakini pemain dunia yang tengah dibidik Persib adalah Drogba, Robbie Keane, dan Dimitar Berbatov. Kebetulan, ketiga pemain itu saat ini tengah menganggur usai kontraknya berakhir.

Namun, soal pemain-pemain tersebut Djadjang sudah membantahnya. "Nama-nama seperti Drogba, Robbie Keane, cepat sekali mengeluarkan pemain-pemain itu. Keluarnya dari para wartawan sendiri, bukan dari saya. Saya rasa itu tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya," tutur pelatih yang akrab disapa Djanur itu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.