Sukses

Lallana: Liverpool Belum Terbiasa Terlibat Persaingan Gelar

Liverpool kehilangan kesempatan memenangkan dua titel akibat performa buruk di 2017.

Liputan6.com, Liverpool - Gelandang Liverpool Adam Lallana menyebut minimnya pengalaman sebagai alasan keterpurukan klub. Melihat komposisi skuat, dia menilai The Reds hanya memiliki satu pemain yang biasa mengatasi tekanan dalam persaingan gelar.

Pemain yang dimaksud adalah James Milner, yang memenangkan dua titel Liga Inggris, Piala FA, dan Piala Liga Inggris bersama Manchester City. "Kami cuma punya Milner. Sebaliknya, hampir seluruh pemain Chelsea sudah merasakan sengitnya perburuan trofi," kata Lallana, dikutip Liverpool Echo.

Dengan kondisi tersebut, Liverpool pun kerepotan menghadapi keadaan. Mereka baru memenangkan satu pertandingan pada tahun ini. Akibat performa buruk tersebut, Liverpool tidak lagi terlibat persaingan gelar Piala FA dan Piala Liga Inggris.

Mereka juga sempat terlibat persaingan gelar Liga Inggris memasuki bergulirnya tiga bulan kompetisi. Kini tertinggal 13 angka di belakang pemuncak klasemen Chelsea, Liverpool terpaksa merevisi target.

Misi realistis mereka adalah mengamankan tiket Liga Champions musim depan. "Chelsea sebenarnya masih bisa dikejar. Tapi Liverpool juga perlu memperbaiki kinerja," kata mantan gelandang Liverpool John Barnes.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Adam Lallana adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool
    Adam Lallana adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool

    Adam Lallana

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

Video Terkini