Sukses

Karyawan Perusahaan Ini Boleh Cuti Sepuasnya

CEO Virgin group Richard Branson membuat gejolak di pasar tenaga kerja saat dirinya mengumumkan rencana penawaran liburan tanpa batas.

Liputan6.com, New York - Kebijakan libur kerja tanpa batas kini tak hanya dilakukan sejumlah perusahaan baru. Aalah satu perusahaan terbesar di Amerika Serikat juga mengambil kebijakan yang lebih liberal bagi karyawannya yang ingin pergi berlibur.

Melansir laman CNN Money, Rabu (15/7/2015), pada tahun ini General Electric (GE) mulai menawarkan pendekatan permisif mengenai cuti karyawan. Di bawah kebijakan baru tersebut, tak ada batas waktu untuk jumlah liburan, izin sakit dan cuti pribadi yang biasanya hanya boleh diambil oleh profesional senior atau pejabat eksekutif perusahaan.

Gagasannya, para karyawan dapat mengambil waktu libur sesuai kebutuhannya, dengan syarat seluruh pekerjaannya telah selesai dan mendapat izin dari manager. Kebijakan baru tersebut berlaku bagi 30 ribu atau 43 persen dari seluruh tenaga kerja di AS.

Langkah tersebut merupakan bagian dari pergeseran budaya yang lebih global di GE. Pihak GE menyadari perusahaan akan lebih sukses jika mampu mempercayai pegawainya.

Hingga saat ini kebijakan serupa lebih sering ditawarkan perusahhan baru atau perusahaan yang lebih kecil. Tapi GE merupakan perusahaan raksasa yang mempekerjakan 307 ribu karyawan di seluruh dunia.

Tahun lalu, CEO Virgin group Richard Branson membuat gejolak di pasar tenaga kerja saat dirinya mengumumkan rencana penawaran liburan tanpa batas bagi sebagian karyawannya.

Kutipannya yang paling terkenal adalah kalau bekerja dari jam 9 pagi hingga 5 sore sudah cukup memngapa karyawan harus kesulitan berlibur?

Kebijakan memberikan liburan tanpa batas ini dapat menjadi potensi perekrutan dan alat untuk menarik perhatian karyawan baru. Selain itu, karyawan juga mendapatkan manfaat dari cuti tersebut tanpa khawatir ada sangsi dari perusahaan. (Sis/Gdn)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini