Sukses

Pantauan Pasar: Harga Cabai Rawit dan Bawang Mulai Naik

Mendekati ramadan, harga cabai rawit merah, bawang merah dan bawang putih makin mahal.

Liputan6.com, Jakarta - Pedagang pasar tradisional mengatakan harga sebagian besar sayuran pada akhir pekan ini cenderung stabil. Namun ada beberapa komoditas yang mulai naik seperti cabai rawit merah, bawang merah dan bawang putih.

"Harga cabai rawit merah naik. Tadinya saya beli Rp 12 ribu, sekarang Rp 15 ribu. Lalu dijual ke konsumen Rp 20 ribu. Bawang merah jualnya Rp 25 ribu. Kalau bawang putih jual Rp 17 ribu. Naiknya bareng-bareng," kata Murtini (33), Pedagang Pasar Kebayoran Lama, Jakarta, Jumat (6/6/2014).

Sementara, ia mengatakan harga sayuran lain masih belum bergerak.  Harga kol masih dibanderol Rp 6.000 per kg, harga timun Rp 6.000 per kg. Sedangkan harga terong Rp 7.000  per kg.

"Hari ini belum ada yang naik dan turun, standar malahan," terangnya.

Hal senada juga diungkapkan Supari (47). Sejak pekan ini, harga cabai rawit merah, bawang merah dan bawang putih mulai merangkak naik.  Menurut dia, tingginya harga disebabkan oleh semakin dekatnya dengan bulan Ramadan.

"Mulai naik gara-gara mau puasa. Biasa kalau puasa gitu. Ya, naiknya tiga harian. Bawang merah saya jual  Rp 24 ribu. Kalau sayuran masih stabil," tukasnya.

Berikut pantauan harga pasar liputan6.com:

Cabai merah rawit Rp 20 ribu per kg
Cabai merah keriting Rp 10 ribu per kg
Cabai hijau rawit Rp  12  ribu per kg
Tomat Rp 7.000 per kg
Wortel Rp 8.000 per kg
Wortel impor Rp  18 ribu per kg
Timun Rp 6.000 per kg
Kol Rp 6.000 per kg
Terong Rp 7.000 per kg
Bawang merah Rp 25  ribu per kg
Bawang putih Rp 17  ribu per kg
Kentang Rp 10 ribu per kg
Buncis Rp 10 ribu per kg
Pare Rp 7.000 per kg
Kembang kol Rp 15  ribu per kg
Brokoli Rp  20  ribu per kg
Oyong Rp 8.000 per kg
Daun bawang Rp 8.000 per kg
Sawi putih Rp 6.000 per kg
Sawi hijau Rp 6.000 per kg
Kacang panjang Rp 8.000 per kg

(Amd/Ndw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.