MGPA: Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika Berlangsung 4-8 Maret 2022

Direktur Utama MGPA Priandhi Satria menyatakan proses pengaspalan ulang Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Lombok, berlangsung pada 4-8 Maret. Pembenahan dilakukan menyambut gelaran MotoGP Indonesia 2022, dua pekan mendatang.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 02 Mar 2022, 10:32 WIB
Proses Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika Terus Digenjot jelang MotoGP 2022 bulan Maret 2022 (Ist)

Liputan6.com, Jakarta - Direktur Utama MGPA Priandhi Satria menyatakan proses pengaspalan ulang Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Lombok, berlangsung pada 4-8 Maret. Pembenahan dilakukan menyambut gelaran MotoGP Indonesia 2022, 18-20 Maret.

"Hari ini sudah berlangsung simulasi, dengan pengaspalan dilakukan pada 4-8 Maret. Sementara pengecatan dilaksanakan 9 Maret," kata Priandhi pada media briefing, Rabu (2/3/2022).

"Lapisan atas aspal kelupas, dibersihkan dicuci air, Tujuannya agar permukaan bersih. Sehingga ketika diaspal ulang, merekat bagus dan mengurangi risiko kerusakan di masa depan," sambungnya. 

Sirkuit Mandalika menjadi tuan rumah tes pramusim dengan pembalap dan tim MotoGP melakukan pengembangan dan pengujian motor baru pada 11-13 Februari. Namun, para pembalap mengeluhkan kotornya lintasan yang berdebu dan berlumpur pada hari pertama tes.

Sebagai trek baru, Sirkuit Mandalika juga masih memiliki racing line yang tipis karena jarang dipakai balapan dan sedikitnya karet ban yang menempel di aspal. Kondisi tersebut menghalangi pembalap untuk melaju kencang dan menemukan limit tunggangan masing-masing.

Sejumlah nama, termasuk sang juara bertahan Fabio Quartararo juga mengaku terkena kerikil. Sementara aspal di sejumlah bagian trek juga mulai retak. 

2 dari 3 halaman

Tikungan 17 Hingga Tikungan 5

Proses pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika telah dimulai untuk menyambut MotoGP 2022 yang digelar pada 18-20 Maret mendatang. (dok. MGPA)

Berdasar laporan itu, FIM, Dorna Sports, dan ITDC sepakat untuk mengaspal ulang bagian sebelum Tikungan 17 hingga setelah Tikungan 5. "Seluruh pihak telah bereaksi dengan cepat dan pengerjaan menuju pembenahan tersebut telah mulai dilaksanakan, termasuk pelapisan ulang sebagian dari trek," tulis keterangan resmi Dorna.

"Sirkuit akan dilapis ulang mulai dari bagian sebelum Tikungan 17 hingga setelah Tikungan 5. Venue ini juga akan mempersiapkan diri untuk Grand Prix dengan menerapkan teknologi terdepan di dunia untuk memastikan permukaan trek memenuhi standard MotoGP." 

3 dari 3 halaman

Fasilitas Lain

Proses Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika Terus Digenjot jelang MotoGP 2022 bulan Maret 2022 (Ist)

Terkait persiapan fasilitas pendukung, ITDC akan membenahi sejumlah fasilitas penting seperti Race Control dan bangunan-bangunan kantor operasional Grand Prix.

Kemudian pengerjaan tribun penonton juga dikebut seperti Hospitality Suites VIP Village, grandstand dan Royal Box untuk para penonton VIP.

Grandstand berkapasitas 50 ribu tempat duduk ditargetkan selesai pada pekan kedua Maret dan saat gelaran MotoGP nanti sudah tidak ada lagi pekerjaan konstruksi apapun di sekitar sirkuit.

Guna memastikan kondisi lintasan bersih saat balapan pada Maret, ITDC Group juga akan melakukan pembersihan menggunakan Track Jet Truck, yang dilengkapi penyemprot air bertekanan tinggi dan rotating brush.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya