AS Akan Donasi Ekstra 500 Juta Dosis Vaksin Pfizer ke Seluruh Dunia

AS tambah donasi vaksin Pfizer untuk lawan COVID-19 di dunia.

oleh Tommy K. Rony diperbarui 23 Sep 2021, 08:30 WIB
Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Partai Demokrat, Joe Biden dan Kamala Harris melepaskan masker saat berbicara di atas podium di Alexis Dupont High School di Wilmington, Rabu (12/8/2020). Keduanya tampil perdana di depan publik sebagai pasangan capres-cawapres. (AP Photo/Carolyn Kaster)

Liputan6.com, Jakarta Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden siap mendonasikan tambahan 500 juta dosis vaksin Pfizer ke seluruh dunia. Negara-negara tajir lainnya juga diajak menambah sumbangan.

"Kita tidak akan menyelesaikan krisis ini dengan ambisi setengah-setengah atau tengah-tengah. Kita perlu melakukan yang besar," kata Presiden Biden di acara Global COVID-19 Summit, dilaporkan NPR, Kamis (23/9/2021).

Pada pertemuan itu, turut hadir Dirjen WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, hingga Presiden Joko Widodo.

Sekjen PBB António Guterres turut hadir dan menekankan agar 40 persen warga seluruh dunia sudah divaksin COVID-19 di akhir 2021, dan 70 persen populasi negara di akhir 2022.

Pesan itu juga disampaikan oleh Gedung Putih melalui rilis resmi mereka.

Sekjen PBB mengingatkan bahwa baru tiga persen rakyat Afrika yang harus divaksinasi. Ia pun mengingatkan agar negara-negara berpendapatan tinggi membantu negara-negara pendapatan rendah.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 2 halaman

Berbagi Dosis

Indonesia menerima vaksin Pfizer dari AS yang merupakan kedatangan tahap ke 69 pada Minggu, 19 September 2021 di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. (Dok Amiriyandi/InfoPublik/Kementerian Komunikasi dan Informatika RI)

Indonesia pada Minggu, 19 September 2021, kembali menerima 1.140.750 dosis vaksin Pfizer dari Amerika Serikat. Vaksin COVID-19 yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, merupakan kedatangan tahap ke-69.

Menteri Komunikasi dan Informatika RI Johnny G Plate menjelaskan bahwa kedatangan vaksin Pfizer termasuk pengiriman tahap ketiga Pemerintah AS, bagian dari 4.644.900 dosis tambahan melalui dose-sharing mechanism. 

Sebelumnya, Indonesia telah menerima dukungan dose-sharing vaksin Pfizer dari Pemerintah AS berjumlah 2.632.500 dosis, yang masing-masing dikirim dalam dua tahap, yaitu 877.500 pada 16 September dan 1.755.000 dosis pada 17 September 2021.

Rencananya, tahap keempat vaksin COVID-19 AS dikirim 871.650 dan tiba 23 September 2021.

"Jika dijumlah keseluruhan dengan vaksin Moderna yang sudah tiba di Indonesia sebesar 8.000.160, maka dukungan dose-sharing Pemerintah AS akan berjumlah 12.645.060 dosis," kata Plate saat menyambut kedatangan vaksin Pfizer pada Minggu, 19 September 2021.

Adanya penambahan vaksin Pfizer hari ini menambah pasokan vaksin COVID-19 di Indonesia mencapai 257.350.400 dosis.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya