Karier Cemerlang, 7 Seleb Wanita Ini Tetap Utamakan Pendidikan Hingga Raih Gelar S2

Para seleb ini meraih gelar S2 ketika usianya masih 20 tahunan.

oleh Mardella Savitri Murtisari diperbarui 31 Agu 2021, 17:45 WIB
Miliki Karir yang Cemerlang, 7 Seleb Wanita Ini Tetap Utamakan Pendidikan Hingga Raih Gelar S2. (Sumber: Instagram/tasyakamila dan Instagram/maudyayunda)

Liputan6.com, Jakarta Dunia hiburan Tanah Air kerap diidentikkan dengan kehidupan yang glamor. Namun, semakin hari kini mulai bermunculan banyak sosok inspiratif. Salah satunya yakni para seleb yang mengutamakan pendidikan.

Pada umumnya, artis tentunya memiliki jadwal syuting yang padat. Namun, di sela-sela kesibukannya tersebut, ada beberapa seleb yang tetap serius untuk mengejar prestasi di bidang akademik. 

Seperti beberapa nama artis ini yang membuktikan dirinya merupakan seorang yang peduli atas pendidikan. Tak hanya mencukupkan diri dengan gelar sarjana, namun mereka mampu meneruskan studi ke jenjang S2.

Kira-kira siapa sajakah mereka? Berikut ulasan selengkapnya yang telah dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Selasa (31/8/2021).

2 dari 8 halaman

1. Dian Sastrowardoyo berhasil lulus kuliah S2 dengan predikat cumlaude. Ia mengambil jurusan Manajemen Keuangan, Fakultas Ekonomi, Universitas Indonesia, pada 2014 silam.

Dian Sastro Hingga Rachel Vennya kenakan baju lebaran, cek harganya/dok. Instagram @therealdisastr dan instagram @Rachelvennya
3 dari 8 halaman

2. Selama dua tahun Maudy Ayunda berhasil menamatkan pendidikan S2 di Stanford University. Ia pun meraih dua gelar sekaligus yakni MA dan MBA.

Maudy Ayunda (Instagram/maudyayunda)
4 dari 8 halaman

3. Alyssa Soebandono melanjutkan pendidikan S2 di London School of Public Relation lewat jalur beasiswa penuh di jurusan Corporate Communication. Ia pun mampu meraih gelar S2 dalam waktu 1,5 tahun.

Alyssa Soebandono. (Foto: Instagram @ichasoebandono)
5 dari 8 halaman

4. Pada tahun 2015, Gita Gutawa menyelesaikan pendidikan S2 di London School of Economics and Political Science, LSE Inggris, dalam waktu satu tahun.

6 Transformasi Gita Gutawa yang Kini Disebut Mirip Nagita, Cantik Sedari Dulu (sumber: Instagram/gitagut)
6 dari 8 halaman

5. Pada Mei 2018 lalu, Tasya Kamila berhasil meraih gelar S2 di Columbia University. Saat itu, ia pun masih berusia 25 tahun.

Tasya Kamila terlihat begitu manis saat lulus S2 di Columbia University. Ia tampak anggun dengan mengenakan kebaya warna merah. (Foto: instagram.com/tasyakamila)
7 dari 8 halaman

6. Meski tak lagi berkarier di dunia hiburan, namun Tina Toon kini aktif berkarir di dunia politik. Ia memiliki gelar S2 Ilmu Hukum dari Univesitas Tarumanegara

Tina Toon. (Foto: Instagram @tinatoon101)
8 dari 8 halaman

7. Miliki gelar Sarjana Hukum dari UI tak membuat Zee Zee Shahab lantas berpuas hati. Ia pun kemudian meraih gelar S2 Magister Seni di Institut Kesenian Jakarta (IKJ).

(Instagram/zeezeeshahab)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya