3,8 Juta Vaksin COVID-19 AstraZeneca akan Tiba di RI Malam Ini

Menkes juga mengungkapkan bahwa Indonesia juga akan mendapatkan tambahan vaksin COVID-19 Sinovac.

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 26 Apr 2021, 15:09 WIB
Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin. (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa Indonesia akan kembali mendapatkan tambahan vaksin COVID-19, baik dari Sinovac maupun AstraZeneca yang melalui GAVI-COVAX Facility. Untuk vaksin AstraZeneca bakal datang malam ini. 

"Jadi, rencananya akan datang nanti malam 3,8 juta vaksin dari AstraZeneca dalam skema GAVI," kata Menkes dalam konferensi pers dari Istana Kepresidenan Jakarta pada Senin (26/4/2021).

"Bulan depan akan datang lagi dua kali 3,8 juta," Budi Gunadi menambahkan.

Selain melalui skema COVAX, Menkes juga mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo telah menghubungi Presiden China Xi Jinping terkait penyediaan vaksin COVID-19 Sinovac.

Ia menyebut bahwa hasil pembicaraan tersebut membuat Indonesia kembali mendapatkan tambahan vaksin virus Corona dari Sinovac.

"Ada tambahan vaksin Sinovac yang akan masuk antara 10 juta sampai 15 juta untuk bulan April dan Mei," kata Menkes Budi Gunadi.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini

2 dari 3 halaman

Jumlah Vaksinasi Bisa Ditingkatkan Lagi

Indonesia kedatangan 6 juta bahan baku (Bulk) vaksin Sinovac, yang merupakan tahap ke-8 di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Minggu, 18 April 2021. (Biro Pers Sekretariat Presiden RI)

Pada kesempatan tersebut, Budi pun mengimbau agar pemerintah daerah untuk mulai meningkatkan kembali jumlah vaksinasi, setelah sebelumnya sempat melambat akibat kurangnya pasokan.

"Kemarin kan agak kita rem sedikit karena suplainya kurang. Tapi sekarang suplai untuk bulan Mei akan cukup banyak, untuk itu segera kita kembalikan pace penyuntikkannya seperti sebelumnya," kata Budi.

Budi pun berharap agar sebelum Hari Kemerdekaan Indonesia di bulan Agustus tahun ini, jumlah orang yang sudah disuntik vaksin COVID-19 sudah cukup banyak sehingga pandemi mampu dikendalikan.

Namun, Menkes pun kembali mengingatkan agar meski vaksinasi sudah dilakukan, masyarakat harus tetap melaksanakan protokol kesehatan karena pandemi masih berlangsung.

"Jangan lupa untuk selalu memakai masker, selalu mencuci tangan, dan please, tolong, jaga jarak. Waspada. Kita sudah baik. Keseimbangan yang terbaik sudah tercapai jangan kita ubah-ubah lagi."

3 dari 3 halaman

Infografis Perbandingan Vaksin Covid-19 Sinovac dengan AstraZeneca

Infografis Perbandingan Vaksin Covid-19 Sinovac dengan AstraZeneca. (Liputan6.com/Trieyasni)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya