Resep Singkong Thailand Nikmat untuk Berbuka Puasa

Bagi Anda yang ingin mencoba membuatnya, berikut bahan-bahan serta resep lengkapnya.

oleh Camelia diperbarui 30 Nov 2023, 13:19 WIB
Singkong Thailand/copyright: shutterstock

Liputan6.com, Jakarta - Ketika berbuka puasa, tak sedikit individu yang menyantap camilan terlebih dahulu sebelum makanan berat seperti nasi. Ada begitu banyak jenis camilan yang cocok disantap saat berbuka puasa, salah satunya camilan berbahan dasar singkong.

Ada satu olahan camilan berbahan dasar singkong yang sangat nikmat untuk disantap saat berbuka puasa, yaitu singkong Thailand.

Singkong yang manis dipadukan dengan kuah santan yang gurih menjadi perpaduan yang pas. Tak sulit untuk membuat singkong Thailand ini. Bagi Anda yang ingin mencoba membuatnya, berikut bahan-bahan serta resep lengkapnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 3 halaman

Bahan-bahan:

Ilustrasi Singkong bahan dasar Kubota (Foto: Brett_Hondow/pixabay.com)

Bahan-bahan:

  • 1 Kg singkong
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 sendok teh garam

Bahan vla:

  • 5 sdm gula pasir
  • 1 bungkus santan instan
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 Sachet Vanili
  • 1 Lembar Daun Pandan
  • 1/4 sendok teh garam
  • 2 gelas air mineral
3 dari 3 halaman

Cara Membuat

Resep Menu Buka: Singkong Thailand (singkonggempi/twitter.com_
  1. Siapkan talenan dan pisau, lalu kupas, potong-potong dan cuci bersih singkong. Cuci berulang kali hingga air cucian menjadi bening. Angkat, sisihkan.
  2. Siapkan panci lalu beri air secukupnya serta masukan singkong, daun pandan dan garam. Rebus hingga empuk sekitar 20-30 menit, angkat.
  3. Siapkan panci lalu masukan air mineral, gula pasir, santan instan, vanili, daun pandan dan garam. Rebus sambil diaduk dengan api kecil.
  4. Siapkan gelas dan beri sedikit air, lalu larutkan tepung maizena. Setelah rebusan santan meletup, masukan air maizena. Masak dan aduk hingga kental.
  5. Tunggu hingga singkong dan fla dingin lebih dulu, boleh masukan ke kulkas. Ambil singkong dan beri fla secukupnya, selesai. 
  6. Singkong Thailand siap untuk disajikan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya