Ralf Rangnick Akui Dapat Tawaran dari AC Milan

Direktur Sepak bola Red Bull, Ralf Rangnick mengatakan bahwa dia belum menutup pintu untuk pindah ke AC Milan sebagai pelatih.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 09 Mei 2020, 16:00 WIB
Mantan pelatih RB Leipzig, Ralf Rangnick mendapat tawaran dari AC Milan. (AFP/John MacDougall)

Liputan6.com, Milan - Direktur Sepak bola Red Bull, Ralf Rangnick mengatakan bahwa dia belum menutup pintu untuk pindah ke AC Milan sebagai pelatih.

Ralf Rangnick sedang dalam pembicaraan dengan perwakilan I Rossoneri tentang kemungkinan bergabung dengan klub raksasa Italia itu, baik sebagai pelatih atau direktur teknik.

Pria berusia 61 tahun ini mengaku tersanjung dengan pendekatan yang dilakukan AC Milan kepada dirinya. Ralf Rangnick belum mau berbicara lebih banyak mengenai keputusan yang akan dia ambil.

"Mereka (AC Milan) bertanya apakah ada kemungkinan untuk berkolaborasi. Akibatnya, saya memberi tahu Red Bull dan setelah itu ada pembicaraan dengan pengacara saya," kata Rangnick, seperti dilansir Bild.

"Saya tidak bisa sepenuhnya mengesampingkan bahwa saya akan pergi ke sana. Namun, pada saat ini, klub dan liga memiliki masalah lain," tuturnya.

2 dari 3 halaman

Bukan Misi Bunuh Diri

Ralf Rangnick kini menjadi Head of Sport and Development Soccer Red Bull. (AFP PHOTO / FEDERICO GAMBARINI

Rangnick mengaku bukan orang yang kesulitan membayangkan hal-hal bisa berhasil. Mantan pelatih RB Leipzig dan Schalke 04 ini selalu menyukai tantangan baru di mana pun dia bekerja.

"Tentu saja, petualangan yang saya suka, tapi itu tidak harus menjadi misi bunuh diri. Tanpa ingin sombong, tetapi lingkaran klub yang bisa membuatku tertarik cukup kecil," jelasnya.

3 dari 3 halaman

Pegawai Red Bull

Setelah musim 2018-2019, Rangnick keluar dari RB Leipzig dan memilih menjadi pegawai perusahaan minuman energi Red Bull, di mana sekarang jabatannya adalah Head of Sport and Development Soccer.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya