6 Potret Kreatif Tempat Jualan Terapkan Social Distancing, Jaga Jarak Aman

Mengintip cara orang berjualan di berbagai dunia yang terapkan social distancing.

oleh Putra Marenda diperbarui 30 Mar 2020, 11:55 WIB
6 Potret Kreatif Tempat Jualan yang Terapkan Social Distancing, Jaga Jarak Aman (sumber: Reuters.com)

Liputan6.com, Jakarta Virus Corona Covid-19 sedang mewabah di dunia. Saat ini berbagai negara sudah memutuskan lockdown, seperti Italia, Prancis dan negara-negara lainnya. Akibat mewabahnya virus Corona Covid-19, membuat beberapa orang harus membatasi diri keluar dari rumah.

Keluar dari rumah diperbolehkan hanya untuk kondisi mendesak seperti membeli kebutuhan pokok. Oleh sebab itu, agar virus Corona Covid-19 tidak menyebar semakin parah, banyak tempat berjualan yang menerapkan social distancing.

Social distancing merupakan upaya menjaga jarak minimal 1 meter dari orang lain. Hal tersebut berusaha diterapkan di berbagai tempat berjualan di dunia. Mulai dari membuat jarak dengan lingkaran hingga membatasi jumlah pelanggan dilakukan oleh tempat berjualan tersebut.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, potret kreatif tempat berjualan yang menerapkan social distancing untuk mencegah penyebaran virus Corona Covid-19, Senin (30/3/2020).

2 dari 7 halaman

1. Di kawasan Kolkata India, beberapa tempat yang menjual kebutuhan pokok mulai membuat lingkaran untuk menjaga jarak aman antar pembeli.

6 Potret Kreatif Tempat Jualan yang Terapkan Social Distancing, Jaga Jarak Aman (sumber: Reuters.com)
3 dari 7 halaman

2. Toko di kawasan Kerala, India juga mengatur antrean agar membatasi jumlah pengunjung yang masuk ke tempat belanja.

6 Potret Kreatif Tempat Jualan yang Terapkan Social Distancing, Jaga Jarak Aman (sumber: Twitter.com/chokidar_harry)
4 dari 7 halaman

3. Restoran di Singapura menandai meja makan dengan tanda silang agar pengunjung terapkan social distancing.

6 Potret Kreatif Tempat Jualan yang Terapkan Social Distancing, Jaga Jarak Aman (sumber: Reuters.com)
5 dari 7 halaman

4. Kedai minuman di Thailand terapkan social distancing dengan menggunakan tempat bantu dorong untuk pesanan minuman.

6 Potret Kreatif Tempat Jualan yang Terapkan Social Distancing, Jaga Jarak Aman (sumber: Instagram.com/awreceh.id)
6 dari 7 halaman

5. Restoran di Hale, Inggris hanya memperbolehkan 3 orang saja yang masuk ke dalam restoran.

6 Potret Kreatif Tempat Jualan yang Terapkan Social Distancing, Jaga Jarak Aman (sumber: Reuters.com)
7 dari 7 halaman

6. Tempat berjualan di Kathmandu, Nepal juga membuat bentuk lingkaran agar pembeli bisa menjaga jarak aman dengan pembeli lainnya.

6 Potret Kreatif Tempat Jualan yang Terapkan Social Distancing, Jaga Jarak Aman (sumber: Reuters.com)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya