PSG Bersedia Tampung Kiper Pelapis Real Madrid

Keylor Navas sudah meminta agar Real Madrid melepasnya pada bursa transfer musim panas ini.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 23 Agu 2019, 17:00 WIB
4. Keylor Navas - Kiper Costa Rika yang sudah mencicipi banyak gelar bergengsi bersama Real Madrid. Namun posisinya terseger saat Courtois didatangkan awal musim ini. (AFP/Gabriel Bouys)

Liputan6.com, Madrid Keylor Navas telah meminta Real Madrid melepasnya pada bursa transfer musim panas ini. Tidak butuh waktu lama, Paris Saint Germain (PSG) kabarnya sudah siap menampungnya. 

Navas memutuskan hengkang setelah gagal menembus posisi utama di bawah mistar gawang Real Madrid. Pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane, telah menegaskan, sepanjang musim 2019/2010 posisi tersebut bakal diserahkan kepada Thibaut Courtois. 

Kebetulan, seperti dilansir Marca, pelatih PSG, Thomas Tuschel, juga sedang mencari kiper top di tengah tuntutan sang pemilik dalam perburuan gelar Liga Champions musim ini.  Dengan pengalaman yang dimiliki, Navas merupakan pilihan tepat bagi Le Parisien. 

Navas juga bukan target baru PSG. Akhir musim lalu, PSG sudah sempat mencapai kata sepakat dengan penjaga gawang asal Kosta Rica itu. Namun kepindahan Navas terhambat setelah Real Madrid menuntut harga 20 juta euro bagi kiper berusia 32 tahun itu. 

Proses negosiasi pun benar-benar mandek setelah direktur olahraga, Antero Henrique, memutuskan hengkang dari PSG. Kini peluang lebih karena Navas sudah menyampaikannya secara terbuka kepada Real Madrid. Los Blancos juga sudah bergerak mencari pengganti. 

 

2 dari 2 halaman

Butuh Menit Bermain

2. Keylor Navas - Kedatangan Thibaut Courtois membuat posisinya tegeser sebagai kiper utama, melepasnya pada bursa transfer adalah pilihan terbaik karena perannya sudah tidak sentral bersama skuat Real Madrid. (AFP/Gabriel Bouys)

Navas suudah empat tahun menjadi kiper utama Real Madrid. Namun posisinya mulai terpinggirkan setelah Los Blancos akhirnya mendatangkan Thibaut Courtois, musim lalu.  

Musim ini, Navas kembali diplot sebagai pelapis sebab Zidane lebih memilih Courtois. 

Dalam setahun belakangan, Keylor Navas sudah ramai disebut-sebut akan meninggalkkan Madrid. Rumor menyebut, Navas bakal bergabung dengan Juventus. Mantan rekan setimnya di Los Blancos, Cristiano Ronaldo, kabarnya juga ikut mengajak Navas ke kota Turin. 

Namun A Bola, menyatakan Navas tidak tertarik dengan tawaran itu. Sebaliknya, Mavas lebih memilih hengkang ke Portugal dan bergabung dengan Benfica. 

Laporan itu mengklaim bahwa Navas lebih memilih pindah ke Benfica karena raksasa Portugal itu berani memberikannya jaminan jam bermain musim depan.

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya