Yuk, Ikuti Media Campus Gathering Ke-17 Liputan6.com

Kegiatan ini terbuka untuk mahasiswa di wilayah Jabodetabek dan memiliki passion di bidang jurnalistik atau aktif dalam organisasi di kampus

oleh Angga Utomo diperbarui 08 Sep 2017, 18:00 WIB
Pendaftaran kegiatan ini gratis dan terbatas hanya untuk 150 mahasiswa di Jabodetabek, setiap peserta akan mendapatkan e-certificate dari Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Pengenalan jurnalistik online bersama redaksi Liputan6.com membuat kegiatan ini dibuka kembali pada Selasa, 19 September 2017, di SCTV Tower, Senayan City, Jakarta Selatan.

Kegiatan ini terbuka untuk mahasiswa dan pelajar di wilayah Jabodetabek dan memiliki passion di bidang jurnalistik atau aktif dalam organisasi di kampus masing-masing.

Selain mendapatkan materi tentang Citizen Journalism, peserta akan diajak melihat secara langsung suasana Redaksi Liputan6.com, serta mengikuti proses produksi in-house production program INSPIRATO yang akan menghadirkan para pembicara inspiratif dan berprestasi di bidangnya.

Berikut jadwal kegiatan Media Campus Gathering ke-17 :

09.00 – 09.30    : Registrasi ulang

09.30 – 11.00    : Campus Media Visit Liputan6.com

11.00 – 15.30    : INSPIRATO – Inspiring Talk

Bagi pers kampus atau HIMA / BEM  maupun mahasiswa yang tertarik untuk mengikuti kegiatan ini selain itu SMA / SMK juga bisa ikutan di acara ini, dapat melakukan registrasi online dibawah ini :

Loading...

Pendaftaran kegiatan ini gratis dan terbatas hanya untuk 150 mahasiswa dan pelajar di Jabodetabek, setiap peserta akan mendapatkan e-certificate dari Liputan6.com. Bagi peserta dari luar Jabodetabek, akomodasi dan transportasi ditanggung secara mandiri oleh peserta. Update informasi kegiatan komunitas kami melalui official Instagram @CampusCJ6.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya