4 Tips Mudik Lebaran Aman dan Nyaman

Pertama, para pemudik yang menggunakan kendaraan baik itu roda dua maupun roda empat, diharuskan taat terhadap peraturan lalu lintas.

oleh Herdi Muhardi diperbarui 18 Jun 2017, 21:00 WIB
Petugas Kepolisian saat mengatur kendaraan yang masuk ke gerbang Tol Palimanan, Jawa Barat, Selasa (14/7/2015). Hingga H-3 jelang lebaran 2015 pemudik sudah mulai memadati tol Cipali. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Sepekan lagi, umat muslim di seluruh dunia siap menyambut hari kemenangan, Hari Raya Idul Fitri 1438 H. Di Indonesia, menyambut perayaan umat Islam yang disebut Lebaran ini terdapat ritual khusus, yakni mudik ke kampung halaman.

Nah, kali ini Laurentius Iwan Pranoto, Communication & Event Manager PT Asuransi Astra Buana (Garda Oto), memberikan tips yang wajib diutamakan saat mudik. Apa saja?

Pertama, para pemudik yang menggunakan kendaraan baik itu roda dua maupun roda empat, diharuskan taat terhadap aturan lalu lintas.

Pasalnya aturan lalu lintas yang diterapkan dipastikan untuk memberikan keamanan, keselamatan dan ketertiban bagi semua pengguna jalan.

“Kedua, pastikan kesiapan mobil dalam keadaan fit. Pastikan mobil sudah dibawa ke bengkel resmi atau umum,” ungkap Iwan saat ditemui beberapa waktu lalu.

Dengan melakukan pemeriksaan ke bengkel, maka secara tidak langsung, kendaraan yang akan digunakan mudik lebih fit dan mengurangi resiko mogok di tengah jalan.

Ketiga, Iwan mengatakan, jika ingin melakukan perjalanan jauh seperti mudik, pastikan menyimpan beberapa no penting. Salah satunya adalah asuransi.

“Asuransi, supaya kalau ada apa-apa yang ditelpon pertama bukan pacar tapi menelpon call center atau asuransi," sambungnya.

Lalu yang terakhir, jika saat mengemudi mengantuk, usahakan jangan dipaksa. Sebaliknya, manjakan tubuh Anda dengan cara tidur.

 

 

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini:

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya