Pada Inagurasi Presiden AS, Melania Trump Tiru Gaya Jackie O

Seperti apa penampilan Melania Trump yang sekilas terlihat seperti meniru gaya busana Jackie O?

oleh Elizabeth Swanti diperbarui 21 Jan 2017, 06:15 WIB
Barack Obama dan Istri sambut Donald Trump dan Istri di Gedung Putih, Washington DC, AS, Jumat (20/1). Donald Trump akan menjalani pelantikan sebagai Presiden AS (AP Photo)

Liputan6.com, Jakarta Hari inagurasi Presiden Amerika Serikat yang ke-45, Donald Trump menjadi hari penting bagi rakyat Amerika pekan ini. Dalam dunia fashion, yang ditunggu terutama adalah penampilan perdana Melania Trump sebagai First Lady.

Berbagai spekulasi mengenai desainer mana yang akan dipilih untuk dikenakan rancangannya kini terjawab sudah. Melania Trump tampil mengenakan gaun berwarna icy blue model bersiulet structured dengan kerah halter neck rancangan Ralph Lauren. Sepatu bermodel pointed pump stilettos yang dikenakan juga dirancang khusus dengan warna yang senada. Penampilan Melania dilengkapi dengan sarung tangan kulit berwarna serasi dengan pakaian, serta rambut yang ditata up-do sederhana.

Foto dok. Liputan6.com

Gaya Melania Trump ini sekilas terlihat mirip dengan penampilan signature Jackie Onassis Kennedy, ibu negara Amerika Serikat yang ke-35. Namun, para stylist memuji penampilan anggun Melania yang memadukan gaya monokromatik yang klasik dan modern di hari inagurasi tersebut.

Foto dok. Liputan6.com

Dalam wawancaranya dengan Vogue beberapa waktu lalu, Melania Trump sendiri pernah mengatakan bahwa Jackie Kennedy merupakan salah satu role modelnya. Dan kini tak heran apabila ia tampil dengan merujuk gaya yang populer tersebut.

Ralph Lauren sendiri bukanlah nama yang asing di kalangan ibu negara di White House. Desainer asal Amerika Serikat ini sudah pernah mendandani mulai dari Betty Ford hingga Nancy Reagan, dan juga Michelle Obama. Rancangan Lauren juga menjadi pilihan Hillary Clinton dalam sejumlah kampanyenya beberapa waktu lalu.

Foto dok. Liputan6.com

The Ralph Lauren Corporation sendiri merilis pernyataan resmi di waktu yang sama, "Inagurasi Presiden merupakan saat di mana Amerika Serikat memperlihatkan yang terbaik pada dunia. Adalah hal yang penting bagi kami untuk menegakkan dan merayakan tradisi dalam menciptakan ikon gaya Amerika saat ini."

(Elizabeth Swanti)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya