Niat Mencari Besi Tua, Malah Dapat Roket

Sebuahroket peninggalan jaman Belanda ditemukan pencari besi tua di dasar Sungai Brantas, Kediri, Jatim. Roket tersebut berukuran sepanjang satu meter dan berdiameter 50 sentimeter diduga masih aktif.

oleh Liputan6 diperbarui 15 Nov 2009, 22:36 WIB
Liputan6.com, Kediri: Warga Kelurahan Bandar Mojoroto, Jawa Timur, Ahad (15/11) petang, digegerkan dengan penemuan roket. Bom yang memiliki berat sekitar satu kuintal ini ditemukan pencari besi tua di dasar Sungai Brantas pada kedalaman dua meter oleh para pencari besi tua.

Awalnya, mereka tidak mengira benda yang ditemukan adalah roket. Namun setelah diangkat dari dasar sungai, barulah terlihat wujudnya. Tim Penjinak Bahan Peledak dari kepolisian setempat dengan dibantu warga sedikit mengalami kesulitan mengevakuasi roket tersebut dari Sungai Brantas. Sekitar 10 orang dikerahkan untuk mengangkat.

Dari hasil pemeriksaan sementara polisi, roket itu diperkirakan peninggalan zaman Belanda yang memiliki daya ledak kuat. Biasanya, roket tersebut diluncurkan dengan pesawat terbang. Kemungkinan, saat diluncurkan dulu roket tersebut tidak meledak. Penemuan bom sempat menjadi perhatian warga sekitar dan pengguna jalan. Selanjutnya, roket tersebut dibawa pihak kepolisian untuk diteliti.(BJK/YUS)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya