Chelsea Pasang Kuda-kuda Tendang Falcao

Falcao hanya mencetak satu gol untuk Chelsea dari 9 penampilan di Liga Premier Inggris.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 16 Nov 2015, 06:33 WIB
Chelsea disebut mengurungkan niat mereka untuk memberikan kontrak permanen kepada Radamel Falcao.

Liputan6.com, London - Pada bursa transfer musim panas lalu, Chelsea memutuskan meminjam Radamel Falcao dari AS Monaco untuk satu musim kompetisi. Manajer Jose Mourinho percaya kalau masa kejayaan Falcao belum habis.

Padahal, di musim sebelumnya, striker berusia 29 tahun tersebut tidak bersinar di Liga Premier Inggris bersama Manchester United. Falcao hanya mampu mencetak empat gol dari 29 penampilan.

Mendapat kesempatan kedua dari Chelsea, kemampuan Falcao tidak meningkat. Seperti diberitakan The Sun, manajemen The Blues (sebutan Chelsea) sudah berencana membuang Falcao pada Januari 2016.

Baca Juga

  • Divonis Alergi Telur, Evra Malah Rajin Melahap Ketika di MU
  • Pemain Arsenal Temukan Bahan Bakar Pengganti Bensin
  • Sempat Menghilang, Eks Liverpool Lolos dari Teror Paris



Itu artinya, Mourinho akan menendang mantan striker Atletico Madrid tersebut dari Stamford Bridge Stadium. Kontrak Falcao hingga akhir musim akan diputus.

Mourinho disinyalir kecewa dengan Falcao. Sebab, pemain Timnas Kolombia itu hanya mampu mencetak satu gol untuk Chelsea, padahal mendapat bayaran sebesar 125 ribu pound, atau setara Rp 2,6 miliar setiap minggunya.

Statistik membuktikan, dari 9 penampilan di Liga Premier Inggris bersama The Blues, Falcao hanya bisa menciptakan dua peluang dan melepaskan 4 sepakan tepat sasaran.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya