Sukses

Path dan Pinterest `Rebutan` Logo P

Keduanya diketahui merupakan aplikasi sosial media yang sama-sama memiliki kemampuan berbagi foto.

Pernah terkecok dengan logo Path dan Pinterest yang sepintas terlihat sama? Sadar dengan hal tersebut, kini Path berupaya memperjuangkan merek dagang miliknya dengan mendaftarkan huruf 'P' sebagai logo perusahaanya.

Keduanya diketahui merupakan aplikasi sosial media yang sama-sama memiliki kemampuan berbagi foto. Baru-baru ini Pinterest diketahui berniat mematenkan logo 'P' yang selama ini dipakainya.

Melalui upaya pengajuan ke lembaga paten di Amerika Serikat, Pinterest merasa lebih dahulu menggunakan huruf P sebagai logo perusahaan. Path, yang sepintas terlihat menggunakan logo yang sama pun berupaya mengajukan permohonan perpanjangan untuk mengajukan perlawanan.

Menanggapi hal ini pakar paten Lenny Kravets menyebut jika Pinterest diberi hak pates atas logo 'P' maka bisa menghambat Path dan aplikasi lain yang memiliki logo atau desain serupa. Demikian dikutip Liputan6.com dari laman Techcrunch, Senin (9/9/2013).

Sebelumnya pada bulan Juli lalu, aplikasi Pinterest di perangkat mobile mengahdirkan pembaharuan desain yang cukup signifikan. Sejumlah interface dan animasi baru yakni bentuk bulat kecil yang muncul saat pengguna menyentuh logo di layar ponsel, hingga terkesan menyerupai apa yang telah dipopulerkan oleh Path.

Kemiripan logo keduanya sepintas memang bisa mengecoh para pengguna smartphone dan tablet. Bedanya pengguna Path cukup menyentuk tombol '+' untuk menampilkan aktivitas yang hendak di-post oleh pengguna.

Sementara pengguna Pinterest cukup menekan dan menahan pin untuk menghadirkan foto yang hendak dibagikan. Pengguna harus menggeser jari untuk menandai like, favorit, email atau re-pin satu gambar. (vin/gal)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini