Sukses

Raline Shah Ajak Masyarakat Berdoa dan Berdonasi untuk Palestina: Gunakan Energi Marah untuk Sesuatu yang Positif

Raline Shah meminta agar kita bersama-sama memberikan dukungan dan bantuan dalam bentuk doa dan donasi.

 

Liputan6.com, Jakarta Raline Shah yang baru-baru ini menghadapi kontroversi karena komentarnya tentang konflik Israel vs Palestina, terus mengajak masyarakat untuk bertindak positif dan membantu Palestina. Meskipun pernyataannya di media sosial telah memicu berbagai respons, Raline Shah berusaha untuk meredakan ketegangan dan mengubah energi negatif menjadi sesuatu yang bermanfaat.

Dalam sebuah pesan yang ia sampaikan, Raline Shah mengajak kita semua untuk merenungkan situasi di Palestina, di mana ribuan anak-anak menderita dan melewati masa-masa kritis. Ia meminta agar kita bersama-sama memberikan dukungan dan bantuan dalam bentuk doa dan donasi.

Dalam pandangannya, dibutuhkan individu yang bersedia berkontribusi nyata untuk kebebasan Palestina.

“Tolong Dunia perlu manusia manusia yang berdoa dan berdonasi untuk kebebasan Palestina dan ribuan anak2 yang menderita dan sedang melewati masa masa kritis,” tulis Raline Shah melalui akun Threads miliknya pada Selasa (31/10/2023).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Gunakan Energi untuk Sesuatu yang Positif

Lebih lanjut, Raline menekankan pentingnya mengarahkan energi marah dan kekesalan kita ke sesuatu yang positif, daripada terlibat dalam kebencian atau tindakan negatif seperti cyberbullying.

Gunakanlah energy amarah itu untuk sesuatu yang positive bukan jadi hater dan saling cyber bully sesama org Indonesia yang jelas dan pasti mendukung ketetapan pemerintah kita untuk membantu saudara saudara kita di Palestina,” lanjutnya.

3 dari 4 halaman

Aksi Konkret

Raline berpandangan bahwa berdoa dan berdonasi, adalah cara yang lebih efektif untuk memberikan dampak positif dan membantu mereka yang membutuhkan, dibandingkan hanya dengan posting di media sosial.

“Tenaga dan amarah kita salurkan kepada aksi aksi konkrit yang benar bisa berdampak bukan hanya posting saja,” ungkapnya.

4 dari 4 halaman

Dukung Palestina

Sebelumnya, Raline Shah juga telah buka suara mengenai tudingan yang muncul terhadapnya di tengah konflik Israel vs Palestina ini. Dengan tegas, Raline Shah menyatakan bahwa dirinya dan keluarganya adalah pendukung Palestina.

“Tuhan tau saya dan keluarga saya support Palestina sejak saya lahir bukan dari kejadian ini. Tapi apakah semua harus dipamer pamerkan dan dijelaskan. Mendukung Palestina dibilang pembenaran dan mengedepankan kemanusiaan dan kedamaian dibilang Zionist,” tulis Raline dalam unggahan lain.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.