Sukses

Yura Yunita Bakal Gelar Intimate Concert sebagai Moodboostherapy untuk Para Perempuan

Yura Yunita akan dibuatkan sebuah intimate concert untuk para perempuan hebat.

Liputan6.com, Jakarta - Yura Yunita, salah satu penyanyi yang peduli terhadap perempuan. Lihat saja lagu berjudul "Tutur Batin" yang dilantunkannya menceritakan ketidakpercayaan perempuan.

Melihat hal itu, minyak angin Cap Lang Eucalyptus Aromatherapy menggandeng wanita bernama lengkap Yunita Rachman ini untuk menggelar intimate concert.

Acara ini digelar sebagai salah satu rangkaian campaign #YouWithUs, yaitu sebuah acara yang mengajak perempuan Indonesia untuk tampil percaya diri.

Intimate concert ini bertajuk "Musictherapy" bukan tanpa alasan. Hal itu agar perempuan-perempuan Indonesia bisa menjadi tangguh melawan stereotip masyarakat terhadap kaumnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Moodboostherapy

Andri, Brand Manager Cap Lang Eucalyptus Aromatherapy meyakini bahwa melalui musik ia dan timnya bisa mempengaruhi perubahan pada perempuan.

"Cap Lang Eucalyptus Aromatherapy percaya bahwa musik punya pengaruh sebagai #Moodboostherapy bagi mereka untuk jalani hari, agar dapat tampil aktif dan fit setiap hari," ungkapnya dalam keterangan tertulis, Rabu (7/9/2022).

 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Photo Challenges

Tak hanya itu, brand ini juga mengadakan photo challenges. Para perserta bebas mengekspresikan ceritanya tentang keresahan sebagai kaum hawa.

Hadiah utama yang disedikan berupa healing trip ke Sumba. Ini menjadi apresiasi yang diberikan kepada kaum perempuan yang sudah berani buka suara.

 

4 dari 4 halaman

Menyuarakan Hak Perempuan

Selain itu, brand ini juga menggandeng influencer sekaligus beauty vlogger, Cinderella untuk ikut meramaikan gerakan #YouWithUs dengan terjun langsung menyuarakan hak-hak perempuan melalui poster.

Dan poster tersebut akan ditempelkan di beberapa lokasi umum seperti Citayam Fashion Week (Thamrin), Pasar Glodok, MRT, dan kawasan Melawai Blok M.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.