Sukses

Ultah ke-56, Ini 6 Film Terbaik Viola Davis Salah Satu Aktris Terbesar Abad 21

Viola David merayakan ulang tahun ke-56, Rabu (11/8/2021). Mari kita simak 6 film terbaik sang aktris.

Liputan6.com, Jakarta Viola Davis salah satu aktris terbaik generasi ini. Ia debut di dunia seni peran pada 1996 lewat peran suster dalam film The Substance of Fire karya sutradara Daniel J. Sullivan.

Sang aktris baru mendapat pengakuan dari penghargaan internasional pada 2008. Hingga kini, Viola Davis telah membintangi lebih dari 80 film, serial, dan film televisi (FTV).

Rabu (11/8/2021), istri Julius Tennon merayakan ulang tahun ke-56. Showbiz Liputan6.com merangkum 6 film terbaik Viola Davis dari kelas Piala Oscar hingga film superhero.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Doubt (2008)

Doubt adalah drama perdebatan moral yang dihidupkan oleh empat sumbu ledak yakni Meryl Streep, Amy Adams, Philip Seymour Hoffman, dan Viola Davis. Kala tensi perdebatan Meryl versus Philip meninggi, Viola yang mengidupkan karakter Mrs. Miller dengan teknik sebaliknya.

Kecemasan disimpan lalu mengendap-endap lewat air muka, gestur, dan mata yang berkaca lalu pecah. Kritikus Roger Ebert menyebutnya layak diganjar Piala Oscar. Lewat Doubt, Viola meraih nominasi Oscar pertama Pemeran Pendukung Wanita Terbaik.

 

3 dari 7 halaman

2. The Help (2011)

The Help panggung milik Viola Davis,” demikian pemerhati film David Edelstein menulis Majalah New York. Dalam film arahan sineas Tate Taylor, ia memerakan Aibileen, pembantu Hilly Holbrook yang difitnah mencuri perkakas dapur dan dipecat tanpa pesangon.

Hidup di era 1960-an, di tengah politik apartheid, ikatan kasih Aibileen dengan putri majikan menguat. Bocah itu menangis dan memukul-mukul kaca jendela saat Aibileen diusir. Adegan akhir The Help bikin tangis penonton pecah. Viola beroleh nominasi Oscar kedua.

 

4 dari 7 halaman

3. Fences (2016)

Troy Maxson (Denzel Washington) hidup bersama istri, Rose (Viola Davis) di Pittsburgh, tahun 1950-an. Masalah muncul saat adik Troy, Gabriel (Mykelti Williamson) cedera akibat Perang Dunia II lalu menerima santunan Pemerintah 3.000 dolar AS.

Daya tarik Fences bertumpu pada pasangan Denzel-Viola. Benar saja, Viola Davis mencetak kemenangan sempurna setelah memenangkan Pemeran Pendukung Wanita Terbaik di Golden Globes, SAG Awards, BAFTA, dan tentu saja Oscars.

 

5 dari 7 halaman

4. Widows (2018)

Veronica (Viola) syok berat saat sang suami, Harry Rawlings (Liam Nesson), tewas dalam indisen baku tembak dengan aparat. Beberapa hari setelah pemakaman, politikus Jamal Manning (Brian Tyree Henry) menagih uang 2 juta dolar AS yang dirampok almarhum.

Drama kriminal ini menampilkan rentang emosi negatif Viola dari kehilangan, kesepian, bingung, cemas, dan berujung nekat. Lewat Widows, Viola Davis membuktikan diri layak jadi pemeran utama. Ia diganjar nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik di BAFTA.

 

6 dari 7 halaman

5. Ma Rainey's Black Bottom (2020)

Karya sineas George C. Wolfe ini berlatar tahun 1927 namun konfliknya relevan hingga kini. Persembahan terakhir Chadwick Boseman yang “dipecundangi” komite Oscars menampilkan akting terbaik almarhum dan Viola Davis sebagai Ma Rainey, The Mother of the Blues.

Lewat film musikal ini, sang aktris meraih nominasi Oscar keempat dan menang piala SAG Awards kali kelima. Pada tahun inilah, New Yowk Times memasukkan Viola Davis dalam daftar 15 Aktor Terbesar Abad 21. Wow!

 

7 dari 7 halaman

6. The Suicide Squad (2021)

Di The Sucide Squad, Viola Davis memerankan Direktur A.R.G.U.S. (Advanced Research Group Uniting Super-Humans) yang menjalankan program Gugus Tugas X, Amanda Waller. Aktingnya di film ini adalah gambaran mendekati ideal soal ketegasan dan wibawa.

Heath Ledger dan Joaquin Phoenix telah membuktikan, membintangi film pahlawan super berbasis komik tak menghalangi peluang meraih nominasi bahkan menang Piala Oscar. Akting Viola tak sedahsyat mereka namun lebih dari cukup menghidupkan kisah ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.