Sukses

Artis dan Model Twindy Rarasati Positif Corona Covid-19

Melalui akun Instagram-nya, Twindy Rarasati mengumumkan dirinya positif terinfeksi Corona Covid-19

Liputan6.com, Jakarta Setelah Andrea Dian dan Detri Warmanto, kini bintang sinetron dan juga model Twindy Rarasati mengumumkan bahwa dirinya positif Corona Covid-19.

Kabar tersebut disampaikan Twindy Rarasati melalui akun Instagram-nya @twindyrarasati, sambil mengunggah foto dirinya sedang berada di rumah sakit dan menggenakan masker.

"Saya positif Covid-19," tulis Twindy Rarasati di Instagram-nya, Rabu (15/4/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Berjuang Melawan Corona Covid-19

Selama ini, Twindy Rarasati terbilang aktif menjadi relawan Corona Covid-19 dengan mengumpulkan dana untuk mendukung para tenaga medis. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan teman-temannya yang selama ini berjuang bersama melawan Corona Covid-19.

"Terima kasih keluargaku tersayang dan orang-orang terdekatku untuk supportnya yang melimpah ❤️ teruntuk sahabat dan teman-teman yang masih melanjutkan perjuangan menghadapi pandemi ini, I'm sorry that I have to take a rest in this one (Maaf aku harus istirahat dulu dari hal ini),"tulis Twindy Rarasati.

3 dari 4 halaman

Di Rumah Saja

Tak lupa Twindy Rarasati menyampaikan pesan kepada warganet agar menjaga kesehatan di tengah pandemi Corona Covid-19 saat ini. Salah satunya menaati peraturan pemerintah untuk tetap di rumah saja.

"Sehat-sehat terus teman-teman semuaaa! Stay home everyone, this too shall pass (Tetap di rumah semuanya, hal ini nantinya akan berlalu)," tulisnya.

4 dari 4 halaman

Pesan Twindy Rarasati

Pesan berikutnya, Twindy Rarasati mengingatkan agar warganet tak malas mencuci tangan dan menjaga kebersihan diri. Selain itu, menjauhi kerumunan dan tetap berolahraga.

"Jangan lupa physical distancing, cuci tangan, makan-makanan bergizi dan olahraga," tulis Twindy Rarasati, disertai emotikon hati. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini