Sukses

Bikin Heboh, Gen Halilintar Umrah Dadakan saat Lebaran

Gen Halilintar memilih perayaan 10 juta subscribers dengan cara yang tak biasa.

Liputan6.com, Jakarta - Ada saja ulah Gen Halilintar dalam mengapresiasi pencapaiannya di dunia YouTube. Kali ini mereka mengajak semua keluarga Halilintar Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk untuk merayakan pencapaian terbaru mereka.

Akun YouTube Gen Halilintar baru saja mencapai 10 juta subscribers. Meraih pencapaian spesial ini di penghujung bulan Ramadan, Gen Halilintar memilih perayaan yang tak kalah heboh.

"10 juta subscribers di akhir Ramadan, Gen Halilintar sekeluarga & team ke Mekah. Umrah dan salat Idulfitri di Masjidil Haram dekat Kabah," tulis Gen Halilintar dalam unggahan Instagram.

Lebaran tahun ini jelas menjadi momen yang amat spesial. Selain merayakan hari raya, mereka menjalani hari besar ini di Tanah Suci. Keluarga multi-talenta ini mengajak serta seluruh anggota keluarga dan tim mereka untuk melakukan umrah di detik-detik jelang Idul Fitri.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Serba Spontan

View this post on Instagram

10 juta subscribers di akhir Ramadhan, Gen Halilintar sekeluarga & team ke Mekah , Umrah dan Shalat Iedul Fitri di Masjidil Haram, dekat Kabah. Cetusan spontan dan last minute ini Gen Halilintar memilih MakTour sebagai penyelenggara perjalanan. semuanya serba semalam. sehingga Gen Halilintar berhasil sampai di Jeddah, Umrah dan Mekah sebelum Shalat Ied. Mau tau bagaimana2nya ikutin terus ig @genhalilintar dan ig @genifaruk serta ig @maktour.id. Semoga kita semua beserta subscribers dan followers mendapat Rahmat dan Berkat yang Besar dan Luas. âš¡âš¡âš¡âš¡âš¡âš¡âš¡âš¡âš¡ Eid Mubarrak, Taqobalallahu minna wa minkum, mohon maaf lahir dan bathin #genhalilintar #syukuran #10MSubs #eidmubarak

A post shared by Gen Halilintar Official (@genhalilintar) on

"Cetusan spontan dan last minute ini Gen Halilintar, semuanya serba semalam (merencanakannya) sehingga Gen Halilintar berhasil sampai di Jeddah, umrah dan Mekkah sebelum salat Ied," lanjutanya.

Keluarga satu ini mulai mencuri perhatian lewat buku yang mereka tulis tentang keluarga kesebelesannya. Tak cukup sampai di situ, kerja keras mereka menginspirasi banyak fans. Kini dengan jumlah subscribers yang semakin meningkat, Gen Halilintar menjanjikan lebih banyak konten di kanal Youtube mereka. (Rezka Aulia/Kapanlagi.com)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.