Sukses

Kenakan Cadar, Umi Pipik Sempat Terima Banyak Ujian

Beruntung, niat Umi Pipik untuk bercadar tak goyah karena hal ini.

Liputan6.com, Jakarta Keputusan Umi Pipik untuk mengenakan cadar sejak beberapa bulan lalu ternyata memberikan sejumlah ujian hidup untuknya. Hal ini diungkapkan oleh janda mendiang Ustaz Jefri Al Buchori tersebut saat menghadiri sebuah acara di Jakarta, baru-baru ini.

"Walau ujian Masya Allah. Di Ramadan, saya ada undangan di acara televisi, tetapi di-cancel. Memandang cadar A-B-C-D. Keekstremannya. Saya di rumah, belajar, Iqro (membaca) lagi," kata Umi Pipik seperti dilansir dari Antara, Minggu (17/6/2018).

Beruntung, niat Umi Pipik untuk bercadar tak goyah karena hal ini. Bahkan keteguhan hati Umi Pipik ternyata mendapat balasan lain.

Ia justru mendapat tawaran iklan dari sebuah perusahaan produk kecantikan. Umi Pipik mengiyakan tawaran itu walau sempat ragu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Dukungan Anak

Tak hanya itu, yang membuatnya makin yakin adalah datangnya dukungan dari keluarga.

"Saya bicara sama anak-anak mau pakai cadar. Anak-anak senang. Kata mereka, 'Habis jalan sama Umi ribet'," tutur dia.

 

3 dari 3 halaman

Pesan Umi Pipik

Terakhir, ia memberi pesan kepada para muslimah yang berkeinginan untuk mengenakan cadar.

"Semangat untuk yang ingin pakai cadar. Kita (mungkin) dibenci orang, tetapi yang penting enggak dibenci Allah," kata dia.  (ANTARA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Pipik Dian Irawati, perempuan berhijab yang biasa disapa Umi Pipik ini merupakan istri dari (alm) Ustad Jefri Al Buchori.
    Pipik Dian Irawati, perempuan berhijab yang biasa disapa Umi Pipik ini merupakan istri dari (alm) Ustad Jefri Al Buchori.

    Umi Pipik

  • Antara

Video Terkini