Sukses

Panbers Tak Merasa Bersaing dengan Yon Koeswoyo dan Koes Plus

Personel Panbers mengungkapkan bahwa antara Panbers dengan Koes Plus tidak ada persaingan.

Liputan6.com, Jakarta - Grup musik Panbers angkat bicara juga soal kepergian Yon Koeswoyo, salah satu personel Koes Plus untuk selama-lamanya. Salah satu personel Panbers mengungkapkan bahwa antara Panbers dengan Koes Plus tidak ada persaingan. Hanya orang-orang saja yang melihat kedua band tersebut saling bersaing.

"Mas Yon sangat baik dengan saya, kalau waktu saya sama-sama, kami ini di panggung kalau dibilang orang bersaing, (tapi) sebenarnya tidak," kata Max Pandelaki, Jumat (5/1/2018) di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan.

Panbers (Facebook/officialpanbersband)

"Kami sebelum bermain dalam satu panggung, Mas Yon selalu bertanya kepada Panbers. Almarhum lalu bertanya, 'Mas lagu apa yang kita bawa bersama, bagaimana, siapa yang duluan? Saya atau Panbers?' Kami selalu mengalah, kami yang duluan, Anda yang tertua belakangan. Karena Anda sangat ditunggu-tunggu sama orang," kenang Max lagi.

Lebih lanjut, Max juga mengungkapkan sosok mendiang Yon Koeswoyo adalah seorang pribadi yang peduli kepada para juniornya. Beberapa kali Yon memberikan nasihat kepada band-band yang lebih muda.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Ngemong Junior

Selain keluarga, kerabat dan para penggemarnya, banyak musisi penyanyi Tanah Air ikut mengantarkan ke peristirahatan terakhirnya. Sebagai musisi senior, Yon dikenal dekat dengan para junior-juniornya. (Daniel Kampua/Bintang.com)

"Sebagai kakak, almarhum ini, ngemong, pada kita yang muda-muda. Banyak memberi semangat dan yang paling utama adalah, kita harus bangga pada ciptaan kita sendiri. Karya kita sendiri itu yang harus kita tonjolkan," ucap Max.

Sementara itu, personel Panbers yang lain, Asido, berbeda lagi. Ia menganggap kalau Yon lebih kepada sosok seorang ayah. Pasalnya semenjak kecil, dirinya sudah sempat menjadi penggemar Yon.

Yon termasuk bapak kami, ya boleh dikatakan demikian karena waktu kecil juga saya masih sempat ngejar-ngejar dia, minta tanda tangan dia, tapi akhirnya sampai sekarang pun saya sudah berteman sama dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini