Sukses

Kronologi Kecelakaan Kereta Api Argo Semeru dan Argo Wilis di Wates Kulon Progo

Kereta Api Argo Semeru dan Argo Wilis anjlok di Dusun Kalimenur, Kalurahan Sukoreno, Kabupaten Kulon Progo, Selasa (17/10/2023).

Liputan6.com, Kulon Progo - Kereta Api Argo Semeru yang anjlok di Dusun Kalimenur, Kalurahan Sukoreno, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (17/10/2023) sekitar 13.30 WIB, ternyata bersinggungan dengan Kereta Api Argo Wilis. 

Kondektur Kereta Api Argo Semeru Santoso saat ditemui di lokasi kejadian, belum bersedia memberikan keterangan.

"Maaf tidak bisa memberikan keterangan, kami harus menunggu perintah atasan," katanya.

Kereta Api Argo Wilis jurusan Gambir-Surabaya dari arah Jakarta, sedangkan Kereta Api Argo Semeru jurusan Bandung-Gubeng (Surabaya) dari Yogyakarta.

Saat ini, ratusan penumpang menumpuk di bekas Stasiun Kalimenur. Penumpang sedang menunggu dipindahkan kereta api.

Sementara itu, Kalpolres Kulonprogo AKBP Nunuk Setiyowati saat dihubungi tim Regional Liputan6.com, Selasa (17/10/2023) mengatakan, awalnya Kereta Argo Semeru sekitar pukul 13.00 WIB melaju menuju Stasiun Gambir Jakarta, lalu mengalami anjlok hingga beberapa gerbongnya keluar rel. Di saat bersamaan ada Kereta Argo Wilis sudah berusaha berhenti dengan mengerem namun tak bisa sehingga menyerempet KA Argo Semeru, dan kedua gerebong kereta anjlok.

"Kereta Argo Semeru miring anjlok ke kanan bersamaaan ada kereta Argo Wilis karena jaraknya sudah dekat sehingga menyerempet," kata Nunuk.

Nunuk juga memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya saja beberapa penumpang mengalami luka-luka ringan.

"Masih diidentifikasi jumlah yang luka," katanya.

Sejauh ini belum ada informasi resmi dari PT Kereta Api Indonesia terkait kecelakaan tersebut. Hanya saja akun Twiter resminya KAI membenarkan adanya peristiwa kecelakaan tersebut.

 "Selamat siang Kak. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Perjalanan KA Argo Semeru (17) di tanggal 17 Oktober 2023 mengalami anjlok di lintas Sentolo-Wates. Saat ini sedang dalam penanganan unit terkait ya Kak. Railmin mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Trims," tulis akun KAI.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.