Sukses

Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Gorontalo, Warga Panik Berlarian

Gempa tidak berpotensi tsunami dan belum ada laporan kerusakan.

Liputan6.com, Gorontalo - Gempa tektonik berkekuatan 5,3 SR terjadi di Gorontalo pada Minggu pukul 21.29 Wita, berada pada kedalaman 71 kilometer.

Data BMKG Gorontalo menunjukkan lokasi gempa berada pada 0,51 derajat Lintang Utara dan 122, 23 derajat Bujur Timur, atau 21 kilometer arah Barat Daya Gorontalo.

Gempa tidak berpotensi tsunami dan belum ada laporan kerusakan, dilansir Antara.

Warga yang merasakan getaran gempa panik dan sebagian keluar dari rumah.

"Goncangannya cepat tapi keras, kami panik dan menyeret anak-anak ke luar rumah," kata Nuryana salah seorang warga Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo menjelaskan kondisi saat gempa terjadi.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.