Sukses

Gibran Ikuti Tes Kedua Calon Wali Kota Solo dari PDIP Hari Ini

Gibran mengaku siap mengikuti tes tersebut.

Liputan6.com, Jakarta Gibran Rakabuming Raka akan mengikuti uji kelayakan dan kepatutan tahap kedua untuk menjadi bakal calon Wali Kota Solo dari PDIP. Tes tersebut akan digelar di kantor DPP PDIP di Jakarta, Senin (10/2/2020).

"Saya sudah mendapatkan surat untuk mengikuti proses fit and proper test yang kedua di DPP PDIP di Jakarta, pada Senin, 10 Februari," ujar Gibran saat menghadiri acara Doa dan Silaturahmi di DPC Projo Surakarta, Minggu 9 Februari 2020 seperti dilansir Antara.

Putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu mengaku siap mengikuti tes tersebut. Meski, dia tak ada persiapan khusus untuk menghadapi fit and proper test bakal calon Wali Kota Surakarta dari PDIP.

"Saya tidak ada persiapan khusus dan hanya bismillah berangkat ke Jakarta," kata Gibran.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Doa Restu

Menyinggung soal meminta doa restu kepada orangtuanya Jokowi dan Iriana, Gibran mengaku sudah bertemu dengan bapak dan ibunya itu di Jakarta pada Jumat, 7 Februari 2020.

"Saya setelah ketemu dengan bapak dan ibu minta doa restu, kemudian kembali ke Solo dan Senin, 10 Februari, kembali ke Jakarta lagi untuk mengikuti fit and proper test," papar Gibran Rakabuming Raka.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.