Sukses

Wuling Resmi Rilis Mobil Listrik Mini EV Versi Cabrio

Wuling Mini EV kini hadir dengan versi cabrio. Banyak yang menyangkal bahwa ini adalah kreasi digital dari para pecinta Wuling.

Liputan6.com, Jakarta - Setelah resmi dipasarkan sejak beberapa waktu lalu, kini Wuling menawarkan varian baru untuk konsumen mereka dengan tampilan mobil listrik yang lebih stylish.

Di Cina, Wuling Mini EV kini hadir dengan versi cabrio, atau atap yang bisa dibuka dan ditutup. Banyak yang menyangkal bahwa ini adalah kreasi digital dari para pecinta Wuling, namun setelah ditelusuri model tersebut memang benar-benar dirilis oleh pabrikan untuk konsumen domestik.

Hadir dengan versi cabrio, Wuling Mini EV ini hanya dibekali dengan dua kapasitas penumpang. Tentunya hal ini berbeda dari versi hatchback yang menjadi model normalnya yang dibekali dengan kapasitas empat penumpang.

Meski mobil ini datang dengan versi cabrio, tetapi Wuling telah membekali dengan keamanan lebih lantaran model ini sudah dibekali dengan roll bar di bagian belakang jok sebagai perlindungan ekstra.

Untuk lebih memikat konsumen, Wuling Mini EV cabrio ini ditawarkan dalam tiga pilihan warna menarik, yakni biru laut, zamrud, dan hitam modern.

Jika mengintip spesifikasi yang diusung untuk model cabrio, Wuling tidak memberikan perbedaan di antara keduanya. Baik hatchback ataupun cabrio, keduanya datang dengan baterai berkapasitas 26,5 kWh yang mampu menyemburkan tenaga sebesar 41 tk dan torsi puncak 110 Nm.

Dilansir Carnewschina, untuk versi Mini EV cabrio daya jelajahnya lebih pendek 20 kilometer dibandingkan versi hatchback meskipun menggunakan baterai yang sama.

Mengenai harga yang ditawarkan untuk konsumen, model cabrio ini belum dipastikan berapa harga yang bakal mereka patok untuk konsumen.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Wuling Almaz Hybrid Akan Berlaga di Indonesia, Intip Bocorannya

Wuling Motors Indonesia diperkirakan akan mendatangkan Almaz Hybrid untuk pasar Indonesia. Hal itu terlihat dari Berita Resmi Merek Seri-A No. 57/P-M/VIII/A/2022 di Direktorat Merek dan Indikasi Geografis Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM.

Termasuk Wuling Alves yang kemungkinan bakal menjadi adik Almaz di kompak SUV. Nomenklatur itu didaftarkan oleh SAIC-GM-Wuling Automobile CO., LTD. Beralamat di Liunan District, Liuzhou, Guangxi, China.

Sambil menanti munculnya mobil hybrid dari pabrikan Tiongkok, mari selami lebih dalam apa saja yang terpasang di Wuling Almaz Hybrid.

Belum diketahui dengan jelas mengenai spesifikasi teknis di dalamnya. Apakah masih tetap menggunakan mesin turbo 1,5 liter dirangkai bareng motor listrik? Atau boleh jadi menyajikan mesin anyar non-turbo plus teknologi elektrifikasi.

3 dari 3 halaman

Infografis Subsidi Harga BBM hingga Tarif Listrik Bakal Dihapus?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.