Sukses

Harga Yamaha R15 Terbaru 2019, Motor Sport dengan Desain Sangar

Pasar motor sport di Tanah Air masih cukup diminati.

Liputan6.com, Jakarta Pasaran sepeda motor di Indonesia nampaknya tidak akan ada surutnya. Pasalnya, jenis kendaraan ini sangat diminati penduduk Indonesia karena harganya yang terjangkau. Selain itu, beberapa dealer juga menawarkan sistem kredit yang kemudian meringankan beban calon konsumen.

Alhasil, pemilik kendaraan bermotor di Indonesia kian meningkat. Dengan adanya fakta ini, pabrik produsen sepeda motor pun terus menciptakan teknologi baru yang menggiurkan konsumen.

Awalnya, jenis sepeda motor yang dibuat hanyalah berupa motor gigi saja. Namun, seiring dengan berkembangnya zaman, sepeda motor kini dibentuk dengan sistem matik dan bahkan dikhususkan untuk pengendara pria, yakni berupa motor sport.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

Yamaha R15 Diluncurkan Tahun 2014

Sejak peluncuran Honda CBR150R pada tahun 2000an, pasar motor sport ringan selalu didominasi oleh pabrikan berlogo sayap alias Honda. Hingga akhirnya pada tahun 2014, motor Yamaha R15 diperkenalkan di Indonesia meskipun Yamaha sudah memboyong motor ini jauh lebih dulu di India pada 2008.

Kehadiran Yamaha R15 berasal dari pabrikan Garpu Tala. Motor seri ini dikenal dengan performa mesinnya yang garang yang disambut baik dengan laris manisnya penjualan di pasaran. Terlebih lagi, Yamaha R15 terbilang menarik dengan penampilannya nan sporty.

Pada tahun 2018, Yamaha kembali merilis R15 dengan membawa beberapa perubahan yang signifikan yang tentunya akan memberi nilai lebih. Hal itu pun berakibat pada kenaikan harga R15 yang tentu saja menjadi naik dari tahun ke tahun.

Bahkan, pada saat peluncurannya Yamaha Indonesia sampai memboyong dua pembalap MotoGP dari tim Yamaha yaitu Valentino Rossi dan Maverick Vinales di Sirkuit Internasional Sentul. Lalu, berapa harga Yamaha R15 edisi 2019 yang kabarnya menjadi saingan Honda CBR150R dan Suzuki GSX-R150?

Sebelum menengok harga Yamaha R15, berikut ini Liputan6.com ulas spesifikasi dan keunggulan motor sport satu ini.

3 dari 7 halaman

Desain Yamaha R15

Motor sport ringan besutan Yamaha ini memiliki desain yang cukup tampan. Selain itu, Yamaha R15 juga terlihat elegan dengan tiga varian warnanya, yaitu biru, kuning dan hitam. Melansir dari otosia.com, Yamaha R15 juga memboyong desain DNA R-Series yang sering digunakan untuk motor super sport.

Ciri khas lainnya adalah desain bodi yang meruncing, sehingga aura balap sangat terasa pada harga Yamaha R15 yang terhitung terjangkau ini. Tampilan elegan dan mewah terasa pada penggunaan lampu LED di bagian lampu depan dan belakang. Perancangan ini terkesan kokoh karena dimensi dari motor Yamaha R15, dengan panjang 1990mm, lebar 725mm, dan tinggi 1135mm.

4 dari 7 halaman

Mesin Yamaha R15

Yamaha R15 yang kental dengan sensasi motor gede atau moge ini sudah pasti memiliki performa yang tidak bisa dianggap remeh. Salah satunya adalah kelebihannya dalam hal irit bahan bakar. Motor ini juga dilengkapi mesin 155 CC, 6 percepatan, 4 katup dan dibekali Variable Valve Actuation (VVA).

Fitur ini memberikan dua level asupan udara yang berbeda pada motor Yamaha R15. Proses kerjanya sendiri berdasarkan tingkat putaran mesin, sehingga pasokan bahan bakar motor Yamaha R15 tetap optimal pada putaran tinggi, serta tetap hemat pada putaran rendah.

Selain itu, hadirnya Liquid Cooled juga membuat suhu mesin selalu stabil dengan harga Yamaha R15 yang tidak menyentuh angka Rp 40 juta itu. Dari mesin ini motor Yamaha R15 berhasil memiliki tenaga sebesar 14.2 Kw pada 10.000 rpm, sedangkan torsinya mencapai 14.7 Nm pada 8.500 rpm.

5 dari 7 halaman

Rangka dan Suspensi Yamaha R15

Urusan rangkan, suspensi, dan rem motor Yamaha R15 sudah sangat mumpuni. Motor pabrikan negeri Bunga Sakura ini sudah menggunakan rangka tipe deltabox. Yamaha R15 juga telah menggunakan suspensi Teleskopic Fork (Inverted) untuk bagian depan. Serta bagian belakang motor Yamaha R15 menggunakan Link Monoshock.

Untuk bisa merasakan kenyamanan berkendara tentu peran suspensi sangatlah penting, selain itu juga bagian ban dan rem. Motor Yamaha R15 menggunakan rem Disc brake dengan diameter piringan cakram 282 mm pada kedua bagian roda. Ban depan motor Yamaha R15 menggunakan 100/80-17M/C 52P, lalu ban belakang 140/70-17M/C 66S.

6 dari 7 halaman

Fitur Yamaha R15

Mesinnya didukung fitur Assist dan slipper clutch. Sebuah teknologi yang memudahkan pengendara mengontrol kopling. Berkat teknologi ini kopling menjadi lebih ringan, perpindahan giginya halus, serta akselerasi lebih cepat.

Pada kaki-kaki, khususnya bagian depan Yamaha R15 terbaru sudah ditanam fitur upside down. Pemakaiannya meningkatkan penampilan sporty R15. Aluminium Rear Arm yang kokoh dan memiliki bobot yang ringan, memberikan pengendalian sepeda motor yang lebih stabil.

Dengan harga Yamaha R15 yang tidak membuat dompet kering, speedometer digital multifungsi dibuat lebih Informatif dan mudah terlihat. Serta dilengkapi juga dengan shift timing light, memudahkan pengendara memperoleh performa optimal.

Perlu diketahui bahwa motor Yamaha R15 sudah menggunakan fitur canggih pada era ini. Terlihat pada panel instrument yang telah menggunakan penl LCD utuh tanpa ada analog lagi. Terdapat 20 informasi yang tersaji pada panel satu ini, yaitu putaran mesin, kecepatan, odometer, tripmeter, kecepatan rata-rata, konsumsi bahan bakar rata-rata, konsumsi bahan bakar instan, dan banyak lainnya.

7 dari 7 halaman

Harga Yamaha R15 Terbaru 2019

Dilansir Liputan6.com dari situs Yamaha, Minggu (24/2/2019), harga Yamaha R15 yang terbaru berada di kisaran Rp 35,3 jutaan. Harga ini masih sama dengan harga Yamaha R15 pada bulan Desember 2018 lalu. Bahkan sama dengan beberapa bulan sebelumnya di akhir tahun 2018.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.