Sukses

Dilengkapi Snorkle, Pikap Murah Daihatsu Tahan Banjir 60 Cm

Daihatsu Hi Max tak cuma punya kemampuan mengangkut barang seberat hingga satu ton.

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai mobil yang dirancang untuk usaha mikro, Daihatsu Hi Max tak cuma punya kemampuan mengangkut barang seberat hingga satu ton.

Daihatsu Hi Max yang menganut mesin yang sama dengan Ayla ini bisa diajak bermanuver di jalan-jalan sempit. Bahkan, pikap ini bisa diajak banjir-banjiran dengan ketinggian air hingga 60 centimeter. Bagaimana bisa?

Dijelaskan Supranoto Tirtodidjojo, Deputy Chief Executive PT Astra International Tbk - Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), kemampuan ini tak terlepas dari adanya snorkle yang terletak di bak mobil.

"Khusus untuk Indonesia. Ada snorkle yang berfungsi seperti hidung yang apabila menyedot air bisa terjadi water hammer," katanya saat ditemui di Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (10/11/2016).



Bukan cuma sekadar menggunakan snorkle, posisi peletakkannya pun diperhitungkan. Menurut Supranoto, posisi ini memungkinkan mobil melibas banjir dengan genangan yang relatif tinggi.

"Snorkle kami pasang sengaja untuk mengantisipasi gelombang air yang kerap timbul saat menerabas genangan," imbuh dia.

Sebagaimana diketahui, gelombang itu muncul akibat adanya kendaraan dari arah berlawanan. Biasanya, katanya, gelombang tersebut tingginya bisa satu setengah kali dari genangan.

"Kalau aslinya,  itu (saluran udara) ada di dalam, di bawah bangku atau di kargo. Nah, kami selamatkan di situ supaya H Max survive melewati banjir," tuntas Supranoto.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini