Sukses

Sosok Sedan Premium Terbaru Jaguar Tersibak

Jaguar ingin merancang mesin XJ agar memiliki torsi yang melimpah pada putaran bawah dan menengah.

Liputan6.com, Jakarta - Diam-diam ternyata Jaguar tetap mempersiapkan generasi anyar dari sedan premiumnya. Belum lama ini beredar foto spyshoot yang memperlihatkan Jaguar XJ sedang melakukan uji coba.

Dilansir dari Autoexpress, Senin (30/6/2014), Jaguar menutupi XJ dengan kamuflase pada bagian muka dan buritan sedan mewah ini saat melakukan pengujian di sebuah jalanan di gunung Bwich.

Pada sisi muka, terlihat ukuran grill radiator milik XJ terbaru berukuran lebih kecil dibandingkan XJ yang ada saat ini. Intake udara didesain lebih ramping dan bumper depan yang kini lebih ceper.

Sementara itu pada sisi belakang, Jaguar XJ mengalami perubahan pada bagian fender belakang serta desain bumper belakang lebih tebal.

Nampaknya perubahan signifikan pada XJ akan terjadi pada bagian dapur pacu. Dugaan ini muncul karena pihak Jaguar memilih lokasi untuk uji coba XJ di kawasan pegunungan yang memiliki kontur jalan naik turun dan berliku.

Menurut kabar, Jaguar akan mencangkokkan mesin empat silinder Ingenium terbaru yang diciptakan bersama Land Rover untuk ditanamkan pada sedan mewah ini.

Bisa jadi, Jaguar ingin merancang mesin XJ agar memiliki torsi yang melimpah pada putaran bawah dan menengah untuk menghasilkan akselerasi mobil yang lebih baik.

Edisi facelift dari Jaguar XJ ini rencananya akan diperkenalkan pada akhir tahun ini. Pihak Jaguar menginginkan kalau XJ sudah tersedia di diler mereka pada awal 2015 mendatang. (Ysp/Nrm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini