Sukses

Ahok: Mau Bangun Mal di Jakarta Timur atau Marunda Boleh Aja

Ahok menuturkan Pemprov DKI akan mengizinkan pembangunan mal.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang akrab disapa Ahok menyatakan Pemprov DKI akan mengizinkan pembangunan mal. Namun lokasi pembangunannya telah ditentukan, yakni di wilayah Jakarta Timur atau Jakarta Utara yang masih memiliki lahan-lahan kosong.

"Prinsip bukan tidak boleh ada mal. Kalau Anda bangun mal di daerah Jakarta Timur boleh aja," kata Ahok di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (17/9/2013).

Menurut Ahok, mal-mal di DKI berpusat di Jakarta Selatan dan Jakarta Pusat. Sehingga menyebabkan 2 kawasan tersebut semakin padat.

Di Jakarta Pusat misalnya, didominasi oleh gedung-gedung perkantoran swasta maupun pemerintahan. Begitu juga di Jakarta Selatan yang konstruksi jalannya kecil-kecil. Maka dari itu, jika mal-mal dibangun lagi di wilayah itu bisa menimbulkan kemacetan yang semakin parah.

Sementara kawasan Jakarta Timur dan Utara, masih terdapat lahan-lahan kosong yang membutuhkan pengembangan. Sehingga masyarakat di kawasan tersebut juga bisa memiliki pusat belanja atau rekreasi.

"Jadi, jangan bikin susah kami nanti kalau bikin mal lagi. Bangun aja di Jaktim yang masih kosong atau di Marunda (Jakut). hehehe," kata Ahok sambil tertawa.

Ditemui terpisah, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Sarwo Handayani mengakui jika pembangunan mal di daerah Jakarta Pusat saat ini dihentikan. Sebab melihat jumlah pusat belanja yang telah cukup banyak di kawasan itu.

"Pada prinsipnya, untuk izin-izin baru pembngunan mal, sementara dihentikan karena di Jakpus terutama dirasa sudah banyak sekali mal-nya ya," ujar perempuan yang akrab disapa Yani itu. (Tnt/Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini