Sukses

Kunjungi Makassar, Airlangga Sebut Pertumbuhan Ekonomi Sulsel di Atas Nasional

Menko Bidang Perekonomian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto melakukan kunjungan kerja ke Makassar, Sulawesi Selatan.

Liputan6.com, Jakarta - Menko Bidang Perekonomian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto melakukan kunjungan kerja ke Makassar, Sulawesi Selatan. Pada lawatan tersebut, Airlangga bertemu dengan Forkopimda Sulawesi Selatan dan menilai perkembangan ekonomi Sulawesi Selatan mengalami pertumbuhan di atas nasional.

Airlangga Hartarto mengatakan, kedatangannya ke Sulawesi Selatan untuk bertemu dengan PJ Gubernur melakukan koordinasi ekonomi Sulawesi Selatan. Pada pertemuan tersebut, Airlangga menilai pertumbuhan ekonomi Sulawesi Selatan tumbuh dengan baik.

"Alhamdulillah malam hari ini silahturahmi dengan pak Gubernur, dan Pj Bupati tentu pembahasan mengenai perkembangan ekonomi khusus regional Sulawesi, pertumbuhannya baik di atas nasional," ujar Airlangga saat ditemui Liputan6.com, Kamis (1/2/2204).

Perkembangan pertumbuhan ekonomi Sulawesi Selatan tidak terlepas dari dukungan hilirisasi wilayah di Sulawesi Tengah. Airlangga menginginkan Sulawesi Selatan dapat mendorong sektor manufaktur hingga holtikultura untuk turut berkembang semakin baik.

"Diharapkan Sulawesi Selatan dapat menjadi hubungan untuk ke utara," ucap Airlangga.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kenaikan KUR

Airlangga tidak memungkiri terdapat permintaan kenaikan Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk pengusaha, khususnya Usaha Mikro dan Kecil Menengah (UMKM).

Airlangga akan berusaha meningkatkan lagi KUR untuk perekonomian masyarakat.

"Saya katakan alokasi untuk KUR itu tidak ada batas. Jadi kalau sekarang itu Rp15 triliun silakan naikkan ke Rp30 triliun. Bahkan bisa dinaikkan lagi supaya masyarakat betul-betul bisa memanfaatkan kredit usaha rakyat dengan bunga yang rendah," terang Airlangga.

Diketahui, penyaluran KUR Sulawesi Selatan melalui Bank BUMN hingga triwulan III/2023 sebesar Rp10,09 triliun. Airlangga dengan peningkatan pagi KUR akan mendorong perekonomian Sulawesi Selatan semakin stabil dan meningkat.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini