Sukses

Kasus Covid-19 di DPR Mencapai 105 Orang per 23 Juni 2021

Tercatat, data per Rabu (23/6/2021) siang ini, sudah ada 105 yang terkonfirmasi terpapar virus Corona.

Liputan6.com, Jakarta Kasus positif Covid-19 di lingkungan DPR RI mengalami kenaikan. Tercatat, data per Rabu (23/6/2021) siang ini, sudah ada 105 yang terkonfirmasi terpapar virus Corona.

Hal ini disampaikan oleh Sekjen DPR Indra Iskandar. Adapun, yang terpapar Covid-19 terdiri dari anggota DPR, staf, ASN, tenaga ahli, hingga pamdal yang berada di lingkungan parlemen.

Untuk Anggota DPR, lanjut dia, total kini ada 17 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.

"Ada penambahan cukup signifikan yang teridentifikasi positif. Untuk keseluruhannya berjumlah 105 orang. Untuk anggota ada 17 orang," kata Indra pada wartawan, Rabu (23/6/2021).

Indra menyatakan, pihaknya masih terus melakukan tracing, termasuk di kompleks perumahan DPR di mana ditemukan petugas kebersihan juga terkonfirmasi Covid-19.

"Kami tetap melakukan tracing terus, dan update data kami sampaikan ke pimpinan DPR untuk sebagai bahan evaluasi," jelas Indra.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Dua Komisi di Lockdown

Selain itu, Indra menyatakan terdapat dua komisi di DPR RI yang melakukan lockdown, yakni Komisi VII dan Komisi VIII.

"Komisi yang melakukan penundaan rapat atau menggunakan bahasa lockdown itu ya per hari ini hanya dua. Komisi VII dan VIII. Sedangkan Komisi I sudah akan mulai kembali rapat-rapat karena ada beberapa agenda sesuai dengan siklus anggaran di masa sidang ini komisi-komisi harus menyelesaikan tugas pembahasan anggaran ," kata dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • DPR adalah lembaga legislatif yang anggotanya terdiri dri anggota partai politik terpilih dari hasil pemilu.

    DPR

  • Penyebaran Covid-19 ke seluruh penjuru dunia diawali dengan dilaporkannya virus itu pada 31 Desember 2019 di Wuhan, China

    COVID-19