Sukses

Perburuan Pelaku Rentetan Pembunuhan di Yahukomo Papua

Tiga kasus kematian di Kabupaten Yahukimo pada Agustus 2020 membuat geram aparat di Papua.

Liputan6.com, Jakarta - Tiga kasus kematian di Kabupaten Yahukimo pada Agustus 2020 membuat geram aparat di Papua. Satgas Nemangkawi yang merupakan gabungan prajurit TNI dan Polres Yahukimo menangkap lima orang dalam 3 kasus tersebut.

Salah satunya terkait pembunuhan Muhammad Thoyib (39), tukang mebel, di Jalan Bandara Nop Goliat, Distrik Dekai, Yahukimo, 20 Agustus lalu.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Awi Setiyono menyatakan, terduga pelaku pembunuh Muhammad Thoyib (39) telah ditangkap. Thoyib tewas akibat luka panah dan bacokan.

"Ya benar, kami sudah tangkap seorang tersangka berinisial YM, kasus pembunuhan di Yahukimo," kata Awi Setiyono saat dikonfirmasi, Senin (5/10/2020).

Awi menjelaskan, tewasnya Thoyib termasuk dalam sederet pembunuhan yang terjadi di Yahukimo pada Agustus 2020. Dugaan kuat sementara, aksi ini didalangi oleh seorang pecatan TNI, bernama Ananias Yalak alias Senat Soll.

"Kami masih buru dalangnya, dia tersangka utama merupakan pecatan anggota TNI atas kasus penjualan amunisi dan yang bersangkutan telah diproses secara hukum dan dipecat," jelas Awi.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kasus Lainnya

Awi melanjutkan, Satgas Nemangkawi juga menangkap tersangka yang disebut merupakan anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) untuk tiga kasus berbeda.

"Ditangkap pula anggota KKB lainnya yang terlibat dalam kasus kepemilikan senjata tajam atas nama YY, kasus pembakaran ATM BRI atas nama AS, dan kasus makar atas nama PM dan KM, mereka semua ditahan di Polda Papua" Awi menandasi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.