Sukses

Airlangga: Peningkatan Kasus Covid-19 Bukan Karena Pilkada

Berpatok hal tersebut, Airlangga meyakini, peningkatan jumlah kasus disebabkan ketidakdisplinan masyarakat terhadap protokol kesehatan.

Liputan6.com, Jakarta Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) Airlangga Hartarto menegaskan, Pilkada 2020 tidak mempengaruhi peningkatan kasus Covid-19 di Indonesia.

"Peningkatan kasus tidak terkait Pilkada, karena beberapa daerah termasuk DKI, tidak Pilkada namun angkanya merangkak meningkat," kata Airlangga saat jumpa pers daring, Jumat (2/10/2020).

Berpatok hal tersebut, Airlangga meyakini, peningkatan jumlah kasus disebabkan ketidakdisplinan masyarakat terhadap protokol kesehatan.

"Jadi Pilkada tak berkait lagsung dengan kenaikan positif rate, namun yang berkait langsung adalah kedisiplinan masyarakat," jelas Airlangga.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Patuhi 3 M

Karenanya, Airlangga meminta masyarakat bisa menegakkan kedisiplinan berprotokol kesehatan dengan bantuan Operasi Yustisi, untuk meningkatkan kepatuhan menjalankan 3M, mencuci tangan, menjaga jarak, dan memakai masker.

"Pemerintah terus mendorong operasi yustisi agar kedisiplinan masyarakat terus dijaga dan terus dilakukan kampanye menggunakan masker menjaga jarak dan mencuci tangan," Airlangga menand

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.