Sukses

Alex Noerdin: Hati-hati Memilih Calon Pemimpin

Alex Noerdin, calon Gubernur DKI Jakarta menghimbau masyarakat Jakarta agar memilih secara benar calon pemimpinnya pada Pilkada DKI Jakarta Juli depan.

Liputan6.com, Depok: Alex Noerdin, calon Gubernur DKI Jakarta yang didukung Partai Golkar, PPP dan PDS, menghimbau kepada seluruh masyarakat Jakarta untuk menentukan dan memilih secara benar calonnya pada Pilkada DKI Jakarta Juli depan.

Alex yang berpasangan dengan Nono Sampono ini, menegaskan jika masyarakat Jakarta salah memilih calon pemimpinnya maka hal tersebut akan berefek selama lima tahun ke depan dan bisa menyengsarakan masyarakat Jakarta.

"Saya bersama Pak Nono maju sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta. Hati-hati memilih calon gubernur dan wakil gubernur, kalau salah pilih bisa rugi menunggu lima tahun," kata Alex saat menghadiri acara Maulid Nabi bersama Jamaah Masjid Dian Al Mahri atau Masjid Kubah Emas, Depok, Jawa Barat, Sabtu (5/5).

Ditanya alasan Alex memilih mensosialisasikan ke wilayah Depok, bukan Jakarta, menurut dia, ribuan jamaah yang hadir di Masjid Kubah Emas Depok ini adalah warga Jakarta.

"Saya sosialisasi di wilayah Depok ini, tapi yang hadir ke sini kan warga Jakarta," terang Alex yang kini juga masih menjabat Gubernur Sumatra Selatan.

Dalam acara tersebut jamaah Masjid Dian Al Mahri merespons baik program tiga tahun pendidikan serta kesehatan gratis yang dikampanyekan pasangan Alex Noerdin-Nono Sampono.(IAN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini