Sukses

3 Alat Berat Ratakan Bangunan Liar di Kolong Tol Kalijodo

Warga mulai mengemasi dan membawa barang-barangnya ke luar dari kawasan Kalijodo yang hanya menyisakan potongan triplek.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menepati janjinya untuk menggusur bedeng-bedeng di kolong tol Kalijodo, Jakarta Utara. Ratusan bangunan liar pun disapu bersih oleh tim gabungan yang terdiri dari Satpol PP, TNI AD, aparat kepolisian serta instansi yang terkait pada Rabu pagi.

Pantauan Liputan6.com, tim gabungan tersebut meratakan ratusan bangunan liar yang berada di kolong Tol Teluk Intan, Kelurahan Pejagalan, Penjaringan itu dengan menggunakan tiga alat berat. Bangunan pun rata dalam seketika.

Warga pun mulai mengemasi dan membawa barang-barangnya ke luar dari kawasan Kalijodo. Mereka hanya menatap rumah miliknya yang kini rata dengan tanah dan triplek saja. Bahkan, sebagian warga terlihat menangis saat meninggalkan kawasan bedeng di Kalijodo itu.

Sebelumnya, dalam apel pagi sebelum penertiban, Wali Kota Jakarta Utara Wahyu Haryadi mengatakan, penertiban dilakukan mengacu pada amanat Perda 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum.

"Bangunan liar ini didirikan di atas lahan milik pemerintah dan mengganggu ketertiban umum," ujar Wahyu di lokasi, Rabu (14/6/2017).

Sementara, Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Dwiyono menuturkan, sebelum penertiban hari ini, sudah dilakukan cipta kondisi di lokasi agar penertiban berjalan aman dan kondusif.

"Penertiban dilakukan dengan humanis, profesional dan prosedural," tandasnya.


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.